Pemerintahan

Mobil Gunner ‘Sweeping’ Kabupaten Jember

Diterbitkan

-

Sejumlah Mobil Gunner melakukan penyemprotan disinfekta diruas jalan Kabupaten Jember.
Sejumlah Mobil Gunner melakukan penyemprotan disinfektan diruas jalan Kabupaten Jember.

Sasaran wilayah rawan penyebaran Covid-19

Memontum Jember – Pemerintah Kabupaten Jember bersama PMI Jember, memasifkan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Jember, semakin meluas.

Hal ini, disampaikan Plt Bupati Jember, Drs. KH. A. Muqit Arief, seusai pelaksanaan apel di depan Kantor Pemkab Jember, Jumat (4/12).

“Pemerintah tengah memasifkan penyemprotan disinfektan untuk mencegah munculnya virus korona. Penyemprotan dilakukan di seluruh kecamatan di Kabupaten Jember. Dimulai dari titik-titik yang paling rawan,” terang Kiai Muqit, sapaan akrab Plt Bupati Jember.

Penyemprotan disinfektan dengan mobil Gunner, diawali di depan kantor Pemkab Jember, Jalan Ahmad Yani menuju Kelurahan Kepatihan, Pasar Tanjung, Perum Tegal Besar, hingga area Pasar Sabtuan. Dengan langkah ini, diharapkan bisa memberikan sumbangsih yang berarti dalam memutus penularan Covid-19.

Advertisement

Selain tindakan tersebut, tambah Kyai Muqit, protokol kesehatan harus selalu digelorakan di berbagai lingkungan dan kegiatan.

“Yakni harus cuci tangan, menggunakan masker, dan jaga jarak,” tambah Kyai Muqit.

Lembaga dan elemen masyarakat Jember, ujarnya, diharapkan juga ikut bergotong royong menjaga Jember agar tetap kondusif.

Ketua PMI Jember, E.A Zaenal Marzuki, menyampaikan ada dua unit Gunner dikerahkan untuk menyemprot sejumlah ruas jalan yang ada di Jember.

Advertisement

“Satu unit lainnya akan menyemprot kawasan perumahan, termasuk sprayer untuk menyemprot perkantoran,” katanya.

Penyemprotan disinfektan tersebut dilakukan mulai dari kecamatan yang masuk zona merah, zona oranye dan kuning. “Dengan kegiatan ini, semoga Jember bisa berubah menjadi zona hijau,” katanya. (kom/jbr/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas