Sidoarjo
Nembak Ikan di Area Tambak, Hanyut Tenggelam
Memontum Sidoarjo — Udin Jaelani (25), pria asal Dusun Timur Jurang RT 01 RW 04, Desa Wonokerto, Kecamatan Dukorejo, Kecamatan Pasuruan, Minggu (4/2/2018) pagi.Tenggelam di area tambak wilayah Dusun Pelayaran Desa Tambak Kalisogo, Jabon. Milik Supaat (43) warga Dusun Kademangan RT 14 RW 05, Desa Jemirahan, Jabon. Mendapati korban tenggelam dan belum ditemukan. Warga setempat beserta keluarga korban di lokasi melakukan pencarian.
Peristiwa tenggelamnya korban di area tambak,terjadi sekitar pukul 08.30 WIB. Semula Udin Jaelani (korban) beserta ketiga rekannya, Mamat, Eko, Parkan. Berburu ikan dengan menggunakan senapan angin. Setibanya di tempat kejadian perkara, mereka ber-empat berpencar.Tidak lama, Udin Jaelani menembakan senapannya ke air dan mendapatkan ikan.
Naas pada saat menarik benang,tali senar tersebut menyangkut sampah yang berada di tengah tambak. Korban pun menceburkan diri ke dalam air, berusaha untuk mengambilnya. Namun ketika berada di tengah, tubuh korban tidak lagi kelihatan.
Seketika ketiga teman korban,untuk menolongnya tetapi kondisi kedalam tambak. Akhirnya meminta tolong serta memberitahukan warga setempat dan dilaporkan ke Polsek Jabon.Sementara dilokasi kejadian, warga beserta keluarga korban terus melakukan pencarian.
Menurut kepala Dusun Playaran,Desa Tambak Kalisogo, Slamet mengatakan, “Dirinya saat di rumah, diberitahu oleh warga sekitar. Setelah itu mengecek ke lokasi,dan menanyakan kebenarannya. Ternyata benar, langsung saya laporkan ke Polsek Jabon.”
Sementara saat ini pukul 17.36 WIB, berita ditulis korban masih belum ditemukan. Petugas Basarrnas Jatim dan BPBD Kabupaten Sidoarjo, Tagana diterjunkan masih terus melakukan pencarian dan penyisiran di area tambak tersebut. (gus/yan)