Probolinggo

Paslon Nomor 4 Datangi KPU Probolinggo, Serahkan Surat Pengunduran Diri Sebagai Anggota DPR-MPR RI

Diterbitkan

-

Paslon Nomor 4 Datangi KPU Probolinggo, Serahkan Surat Pengunduran Diri Sebagai Anggota DPR-MPR RI

Memontum Probolinggo — Pertama kali sebagai calon wali kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin menyerahkan surat pengunduran diri sebagai anggota DPR – MPR RI, kepada KPU Kota Probolinggo, Selasa (13/3/2018). Lelaki yang juga pengasuh Ponpes Riyadlus Solihin tersebut mengatakan bahwa, hal ini dilakukan agar lebih konsen dan fokus, pada Pilkada Kota Probolinggo.

Habib Hadi datang ke kantor sekretariat KPU, di jalan Panglima Sudirman, langsung di temui oleh ketua KPU Kota Probolinggo dan langsung memberikan surat pengunduran diri tersebut ke ketua komisioner KPU, Ahmad Hudri. Penyerahan tersebut, lebih cepat 20 hari, dari ketentuan yang ditetapkan KPU.

“Tidak masalah, saya memang sengaja menyerahkan sekarang. Surat pengunduran itu sendiri, sudah selesai sejak 20 Februari 2018 lalu,”Kata Hadi Zainal Abidin.

Otomatis, dengan surat pengunduran diri tersebut, Habib Hadi sudah tidak menjabat sebagai anggota DPR – MPR RI Periode jabatan 2014 – 2019. Sebelum berhenti, Habib Hadi, di DPR RI masuk dalam anggota komisi VII, dapil Lumajang Jember. (pix/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas