Kota Malang

PDAM Kota Malang Terima Penghargaan TOP BUMD

Diterbitkan

-

Pjs Walikota Malang DR Ir Wahid Wahyudi menerima penghargaan sebagai pembina BUMD terbaik di Indonesia (hms)

Memontum Kota Malang—Pemkot Malang bersama badan usaha milik daerah (BUMD)-nya terus mengukir prestasi diberbagai bidang usaha. Terbaru PDAM Kota Malang dinobatkan sebagai TOP BUMD tahun 2018. Termasuk dengan Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Malang DR Ir Wahid Wahyudi dinobatkan sebagai Top Pembina BUMD tahun 2018. Lalu Anita Sari, Pjs Direktur Utama PDAM kota Malang sebagai Top CEO BUMD 2018.

“Penghargaan ini harus dijadikan motivasi untuk makin maju karena masih banyak pekerjaan yang harus digencarkan. Seperti mendukung dan menuntaskan program 100-0-100 (100 persen layanan air bersih, 0 persen kawasan kumuh, 100 persen sanitasi bersih), khususnya pada layanan 100 persen air bersih,” tegas Wahid Wahyudi, disela sela awarding Top BUMD 2018 yang di gelar di Balai Kartini Jakarta (3/5/2018) malam.

Ditambahkannya cakupan layanan PDAM harus terus ditingkatkan dengan menekan tingkat kebocoran seminimal mungkin. Untuk diketahui hingga maret 2018, jumlah pelanggan PDAM kota Malang mencapai 157.492 saluran.

Panjang jaringan 3000 km dan total produksi 1475,49 L/S (13.137.876 M3). Adapun cakupan layanan 92 persen, dengan efektifitas penagihan 99,83 %. Sementara itu, Mendagri Tjahjo Kumolo, dihadapan Kepala Daerah dan para Direktur BUMD serta Bank Pembangunan Daerah (BPD), menyatakan setiap manusia perlu imajinasi dan harus punya pikiran.

Advertisement

Sebab dari sana muncul konsepsi konsepsi. Ini yang akan menjadi kekuatan untuk menggapai suatu tujuan. Dan hal yang sama harus mampu dikembangkan BUMD dan BPD di Indonesia.

“Saat ini kondisi persaingan semakin tajam, dituntut mampu menerapkan strategi yang jitu. Tidak bisa hanya bekerja seperti biasanya, harus yang luar biasa,” pesan Tjahjo Kumolo. Diinfokannya, di Indonesia ada 1.123 BUMD, 26 BPD dan 387 PDAM. Mendagri juga mencermati soal hutang PDAM. Saat ini 59% PDAM di Indonesia terlibat masalah utang.

Mendagri juga memberikan pesan kepada para Kepala Daerah untuk merevitalisasi BUMD, penguatan bantuan modal, menyiapkan regulasi (perda yg memadai), dan peningkatan kapasitas SDM. Secara khusus, ditekankan kepada BPD (Bank Pembangunan Daerah), harus mampu berekspansi maksimal dan BUMD yang berprestasi harus membuka diri untuk dijadikan best practice.

Ikut hadir dalam prosesi penghargaan Ketua MPR Zulkifli Hasan dan Ketua DPD RI oesman Sapta Odang. Nampak juga menerima penghargaan Gubernur Jawa Timur H. Soekarwo dan Bupati Malang Rendra Kresna. (man/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas