Situbondo
Pemkab Situbondo Terima Penghargaan Pembangunan Daerah Tingkat Provinsi
” Keberhasilan Kabupaten Situbondo yang telah meraih predikat terbaik ketiga Se-Jawa Timur itu atas sistem yang sudah kita terapkan yaitu “SIRKA”.Katanya.
Disebutkan Bupati H.Dadang, dengan model perencanaan pembangunan yang on the trak sebagaimana saat ini kita lakukan, ada hasil yang mempercepat Kabupaten Situbondo untuk semakin mempunyai daya saing. Menurutnya, Setiap daerah khususnya di Jawa Timur banyak yang mengatakan selalu kurang dana. Maka dengan dana sedikit agar mempunyai nilai yang dapat cepat mendongkrak kemajuan daerah,tegasnya.
Ditambahkan Bupati, Keberhasilan pada manajemen kita melalui sistem “SIRKA” yang sudah diterapkan mulai dari desa, Kecamatan hingga ke Kabupaten itu semuanya berbasis digital melalui online, Sehingga dari desa dan Kecamatan Se-Kabupaten Situbondo tahun ini sudah selesai semuanya untuk masuk pada portal dan sudah online. Namun saat ini faktanya masih ada desa yang hasil musyawarah dalam perencanaan dikirim tidak melalui online, masih tetap of Line pengirimannya.
” Mungkin itu kekurangan kita di Kabupaten Situbondo sehingga mendapatkan penghargaan terbaik ke-3, Klo di Kabupaten Banyuwangi itu sudah total aplikasi online semuanya dari desa sampai ke Kecamatan hingga ke Kabupaten,” ungkapnya. (im/yan)