Kota Batu
Pemkot Jalin Sinergitas Bersama PPPPTK PKn dan IPS Tanam 500 Bibit Jeruk
MEMONTUM KOTA BATU – Menjalin hubungan antar lembaga nampak terus dilakukan oleh Pemkot Batu. Setelah kerja sama dengan OJK Regional 4 Jawa Timur untuk bantuan kredit bagi pelaku pertanian dan UMKM, kembali Pemkot Batu menjalin sinergi dengan Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Kewarganegaraan dan Ilmu Pengetahuan Sosial (PPPPTK PKn dan IPS), Jum’at (28/08/2020).
Sinergi yang dilakukan dengan lembaga yang berada di bawah Direktorat Jendral Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kali ini adalah penanaman 500 bibit pohon jeruk.
Wali Kota Batu, Dra. Hj. Dewanti Rumpoko, M.Si mengatakan bahwa kerja sama yang dilakukan dalam rangka menjaga udara Kota Batu agar tetap sejuk. Khususnya di lingkungan PPPPTK PKn dan IPS yang ada di Jalan Arhanud, Desa Pendem, Kecamatan Junrejo.
“Kolaborasi atau kerja sama penanaman bibit pohon jeruk adalah awal yang bagus, sebenarnya ini diinisiasi oleh Pak Wawali bersama PPPPTK PKn dan IPS. Yang kemudian bisa direalisasikan berkat bantuan Balitjestro,” ujar Dewanti kepada media usai tanam pohon.
Dengan dilakukannya tanam bibit pohon jeruk, diharapkan bisa sangat bermanfaat bagi lingkungan dan jajaran PPPPTK PKn dan IPS dan masyarakat sekitar.
Untuk lingkungan diharap bisa menjaga keasrian Kota Batu. Sedangkan untuk manfaat bagi karyawan dan warga sekitar, hasil panen bisa untuk manfaat kesehatan.
Karena itu, Dewanti berpesan agar bibit pohon jeruk mampu dirawat hingga berbuah. Menurutnya mencari bibit jeruk lebih mudah dari pada membesarkan hingga panen. Sehingga kedepannya perlu adanya bantuan SDM dari Balitjestro dalam perawatannya.
“Ini merupakan sebuah kerja sama luar biasa. Bukan hanya program. Tapi sesuatu yang bermanfaat. Apalagi Mentan sejak lama sudah kirim jutaan bibit unggulan ke seluruh Indonesia agar buah lokal tak kalah dengan buah impor,” bebernya.
Sementara itu, Kepala PPPPTK PKn dan IPS, Drs. H. Subandi, M.M menyampaikan dengan adanya sinergi yang dilakukan menjadi awal bagus untuk kerja sama lebih lanjut. Apalagi luas lahan PPPPTK PKn dan IPS mencapai 6 hektar.
“Saya rasa kerja sama ini awal yang bagus. Apa lagi Kota Batu terkenal sebagai kota pariwisaa yang sejuk. Sekarang kerja sama masih untuk penanaman jeruk. Kedepan ada tahap dua dengan penanaman bibit pohon kelengkeng,” terangnya.
Disisi lain, dengan adanya pandemi Covid-19 ini untuk pembinaan pegawai dari seluruh Indonesia masih belum berjalan dengan tatap muka. Sehingga pembinaan dilakukan melalui daring.
Selain itu, ia meminta kepada seluruh pegawainya untuk menjaga budaya 5K. Yakni Kedisiplinan, Kebersihan, Kerapihan, Ketertiban, dan Keindahan. (bir/adv)