Trenggalek

Polres Backup Dinsos Trenggalek, Evakuasi Manusia Terpasung

Diterbitkan

-

Anggota Polres Trenggalek Lakukan evakuasi ODGJ

Memontum Trenggalek—-Menindaklanjuti laporan salah satu warga terkait adanya ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) di Desa Gamping Kecamatan Suruh Trenggalek, Dinas Sosial Kabupaten Trenggalek bekerjasama dengan Kepolisian dan instansi terkait lainnya mendatangi lokasi rumah warga di mana ODGJ tersebut tinggal. Di lokasi, nampak hadir Kadinsos P3A Ratna Sulistyowati, bersama anggota, Wakapolres Trenggalek Kompol Agung Setyono, didampingi Kabagops, dan Kasatsabhara, Muspika kecamatan Suruh dan penggiat sosial serta komunitas netizen Trenggalek.

Menanggapi hal itu, Waka Polres Trenggalek Kompol Agung mengatakan bahwa kehadiran rombongan tersebut bertujuan untuk mengevakuasi Kaseno, warga yang mengalami ODGJ dan terpaksa menempati bilik kecil dari bambu.

“Menurut informasi yang kami terima, yang bersangkutan sudah 16 tahun mengalami gangguan jiwa. Pernah dirawat di RSJ Porong namun harus pulang paksa karena terbentur biaya, ” ucapnya saat dikonfirmasi, Senin (9/7/2018).

Masih kata Agung, dari informasi yang beredar di Medsos, Tim dari Dinsos dan Kepolisian serta stakeholder lainnya sesegera mungkin mengevakuasi agar bisa mendapatkan perawatan yang lebih layak.

Advertisement

“Langsung dibawa ke RSUD Dr Soedomo Trenggalek untuk perawatan lebih lanjut, ” imbuhnya

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Agung mengapresiasi atas kepedulian warganet dengan memberikan informasi yang cepat dan valid sehingga pemerintah dalam hal ini dinas sosial maupun Kepolisian dapat bergerak cepat membantu evakuasi. (mil/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas