Jember

Promosikan Wisata Bahari, Pemkab Jember Gelar Fishing Tourism

Diterbitkan

-

Memontum Jember – Pemerintah Kabupaten Jember melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan mempromosikan wisata bahari melalui kompetisi memancing di laut atau fishing tourism, Minggu (12/11/2023) tadi. Dalam kegiatan ini, Disparbud Jember berkolaborasi dengan Sedulur Tiang Mancing Jember (STMJ) dan manajemen Pantai Papuma, dengan total hadiah mencapai Rp100 juta. Bupati Jember, Hendy Siswanto, dalam kesempatan itu menghadiri langsung gelaran acara dan menyapa para pemancing. Terkait dengan pelaksanaan sendiri, dirinya menyampaikan bahwa kegiatan ini juga membawa dampak positif untuk nelayan. Karena, setiap pemancing akan menyewa perahu nelayan untuk memancing.

“Saya di sini melihat langsung ikan pemenang pada Jember Fishing Tourism 5 pecah rekor dengan berat ikan mencapai 24 kg. Tahun lalu, berat ikan 19 kg,” kata Bupati Hendy Siswanto.

Dirinya berharap, bahwa kegiatan Jember Fishing Tourism itu digelar setiap tahun dengan mengenalkan potensi wisata pesisir di Jember. Sehingga, dapat mendongkrak sektor wisata dan perekonomian.

Baca juga :

Advertisement

Dalam pelaksanaan itu, Bupati Jember, Ketua Tim Penggerak PKK, Kasih Fajarini dan Sekretaris Daerah, Hadi Sasmito, yang turut hadir juga memberikan langsung hadiah kepada para juara Jember Fishing Tourism 5 Kabupaten Jember. Baik itu untuk Juara I, yang diraih peserta yang memancing ikan dengan bobot paling berat mencapai 24 kg.

Dalam rangkaian kegiatan itu, Bupati Hendy juga melakukan pelepasan penyu hijau ke alam terbuka di pesisir Pantai Papuma, demi kelestarian habitat. Diharapkan, aksi itu membuat populasi satwa yang dilindungi tersebut tetap lestari dan tidak punah.

“Kali ini kami mendapat kesempatan untuk melepas penyu hijau ke laut dan kami mengajak agar semua warga Jember, khususnya untuk melindungi penyu-penyu yang ada di pantai pesisir selatan Jember,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Jember, Bambang Rudianto, mengatakan bahwa Festival Bahari Jember Fishing Tourism 5 itu tidak hanya diikuti oleh para peserta yang ada di Jember. Tetapi juga diikuti oleh peserta dari luar kota dengan total ada 98 tim yang terdiri dari 4 orang setiap timnya. (kom/rio/gie)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas