Pemerintahan

Rekatkan Sinergitas, Forkopimda Situbondo Gowes dan Bagi Beras ke Pedagang serta Masyarakat

Diterbitkan

-

Rekatkan Sinergitas, Forkopimda Situbondo Gowes dan Bagi Beras ke Pedagang serta Masyarakat

Memontum Situbondo – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Situbondo, menggelar gowes bareng dengan menempuh jarak sepanjang sekitar 25 Kilometer,

Sabtu (15/01/2022) pagi. Dalam pelaksanaan itu, start pemberangkatan peserta dimulai dari Pendopo Graha Amukti Praja dan Finish di Wisma Daerah Rengganis Pasir Putih.

Bupati Situbondo, Karna Suswandi, mengungkapkan babwa gowes bareng tersebut bertujuan untuk meningkatkan sinergitas antara instansi pemerintah di Kota Santri Pancasila. “Ini menunjukkan bahwa kita (Forkopimda, red) selalu menjaga kebersamaan dan kekompakan,” ujarnya.

Orang nomor satu di Lingkungan Pemkab ini menambahkan, gowes di pagi hari ini, sangat baik untuk kesehatan tubuh. Apalagi, sekarang masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Advertisement

Baca juga :

“Dengan gowes ini, tentunya bisa meningkatkan imun tubuh. Dengan begitu, kita tidak mudah terpapar virus, termasuk virus Corona,” imbuhnya.

Pria yang akrab disapa Bung Karna ini mengatakan, dalam kesempatan tersebut, pihaknya bersama Forkopimda juga membagikan 100 kantong beras kemasan masing-masing 5 kilogram kepada pedagang dan masyarakat yang ada di sekitar Wisata Bahari Pasir Putih. “Bantuan ini kita diberikan kepada mereka yang terdampak pandemi Covid-19. Walaupun tidak banyak, namun ini sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga penerima,” ujarnya.

Lebih lanjut Bung Karna menegaskan, pihaknya tidak akan melakukan penggusuran kepada para pedagang, bila nantinya Wisata Bahari Pasir Putih ini, di pihak ketigakan. “Bapak-ibu jangan khawatir, kita tidak akan melakukan itu (penggusuran, red),” terangnya.

Dalam pelaksanaan gowes itu, cukup banyak Forkopimda yang turut serta dan hadir. Selain Bupati Situbondo, Karna Suswandi, juga ada Wabup, Hj Khoirani, Ketua TP PKK Situbondo, Hj Juma’ati Karna Suswandi, Kapolres, AKBP Andi Sinjaya, Kasdim 0823, Mayor Sampak, Kajari Situbondo, Iwan Setiawan, Sekdakab, Syaifullah dan jajaran OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo. (her/sit)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas