SEKITAR KITA

Rektor IBU Ajak PWI Malang Raya Ngaji Kebudiutamaan

Diterbitkan

-

Rektor IBU Ajak PWI Malang Raya Ngaji Kebudiutamaan
Rektor IBU Malang, Drs Nurcholis Sunuyeko MSi saat ngaji kebudiutamaan bersama PWI Malang Raya.(gie)

Memontum Kota Malang – Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP) Budi Utomo (IBU) Malang mengajak Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya untuk Ngaji Kebudiutamaan bersama di Kampus C Jl Cintandui, Kota Malang, Selasa (4/5/2021) sore. Yakni bertajuk ‘Literasi Kebudiutamaan dalam Jurnalistik’.

Rektor IBU, Dr. Nurcholis Sunuyeko, M.Si menyampaikan dengan Ngaji Kebudiutamaan ini, ada nilai-nilai kebudiutamaan yang harus ditanamkan di dalam setiap sendi kehidupan, bahkan seorang jurnalis juga harus bisa menanamkan saat menjalankan tugas kewartawanannya.

Baca juga:

“Bagaimana harus selalu peduli dan juga yang selalu harus dikembangkan. Seperti nilai-nilai kesyukuran, keikhlasan. Terutama untuk selalu bisa berbagi kepada sesama. Kemudian lebih dari itu supaya apa yang kita lakukan selalu menjauh dari hal-hal mudharat,” ujar Nuecholis.

Sebagai salah satu pembina PWI Malang Raya. Nurcholis berharap nilai-nilai kebudiutamaan tersebut membawa perilaku yang positif dalam kehidupan di tengah masyarakat. “Kebudiutamaan ini diharapkan bisa diterapkan dalam dalam kehidupan sehari-hari, baik secara normatif maupun secara akhlak,” jelasnya.

Advertisement

Bahwa nilai kebudiutamaan dapat menjalin kebersamaan menyatukan keberagaman, dengan menjunjung tinggi nilai budaya, adat dan ilmiah. “Itulah yang terus kami upayakan untuk bisa mengemban dalam misi kampus nasionalis religius,” ujar Nurcholis. (gie)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas