Lumajang

Sabar..! Masyarakat Desa Sawaran Lor Klakah Lumajang Krisis Air Bersih

Diterbitkan

-

Sabar..! Masyarakat Desa Sawaran Lor Klakah Lumajang Krisis Air Bersih

Memontum Lumajang – Krisis air bersih yang sering melanda beberapa daerah di Jawa Timur harus menjadi perhatian Pemerintah. Bagaimana hal ini bisa membuahkan sebuah solusi sehingga kedepan masyarakat tidak kesusahan terkait kebutuhan air bersih yang merupakan kebutuhan pokok paling dasar.

Seperti yang terjadi di Desa Sawaran Lor Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Menurut penuturan salah satu warga setempat Jaimudin (40) bahwa Desa Sawaran Lor selalu terjadi krisis air bersih saat musim kemarau.

“Setiap hari, warga mengandalkan kiriman dari BPBD Kabupaten Lumajang untuk memenuhi kebutuhan air bersih meskipun jumlahnya terbatas,” tuturnya.

Dia berharap ada solusi dari Pemerintah agar krisis air bersih tidak terjadi lagi di musim kemarau mendatang.Sementara itu, Babinsa Sawaran Lor Koramil 0821/05 Klakah Sertu Ridwan Soqeh meminta warga untuk tetap bersabar menghadapi krisis air bersih akibat musim kemarau saat ini.

Advertisement

Hal tersebut disampaikannya saat mendampingi petugas BPBD yang sedang mendistribusikan air bersih di Dusun Jabon Desa Sawaran Lor Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Minggu (1/9/2019).Ridwan mengatakan, Desa Sawaran Lor merupakan satu dari beberapa daerah di Kabupaten Lumajang yang mengalami krisis air bersih, sebagai akibat dari musim kemarau beberapa bulan terakhir.

“Menurut keterangan petugas BPBD Kabupaten Lumajang, setiap hari mengirimkan satu tangki berisi 5000 liter air bersih ke sejumlah desa yang terdampak kekeringan,” katanya. Dirinya juga mengimbau kepada warga untuk tetap bersabar saat menunggu antrian, agar distribusi air bersih dapat berjalan lancar, sehingga dapat memenuhi kebutuhan seluruh masyarakat. (adi/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas