Bondowoso

SMP Negeri Kurang Siswa di Bondowoso Wajib Perpanjang Pendaftaran

Diterbitkan

-

Kepala Disdikbud Bondowoso, Drs. H. Harimas, M.Si

Memontum Bondowoso – Siswa lulusan Sekolah Dasar (SD) sederajat di Bondowoso tidak perlu berkecil hati, jika tidak diterima sekolah tujuan dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Negeri (SMPN) Sistem Zonasi 2019. Karena, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bondowoso mewajibkan SMPN yang pagunya belum terpenuhi alias kekurangan siswa, tetap membuka pendaftaran siswa baru.

Kepala Disdikbud Bondowoso, Harimas didampingi Kabid SD dan SMP Lilik Harijati di kantornya baru-baru ini mengatakan, pengumuman kelulusan PPDB SMP Negeri 2019 Sistem Zonasi di Bondowoso dilakukan serentak pada Senin (1/7/2019). Bagi siswa yang tidak diterima di sekolah tujuan pada PPDB SMPN Sistem Zonasi jangan berkecil hati.

”Kami mengarahkan siswa SD yang tidak lulus, itu ke SMPNyang pagunya belum terpenuhi atau masih kekurangan siswa. SMPN, itu kami wajibkan memperpanjang pendaftaran sampai pagu terpenuhi,” katanya.

Perpanjangan pendaftaran di SMPN yang masih kekurangan siswa, itu menurut Harimas, akan diberlakukan hingga sebelum tahuan ajaran 2019-2020 dimulai pada pertengahan Juli nanti. Sebagian besar, SMPN yang pagunya belum terpenuhi berada di pinggiran Kecamatan Bondowoso dan kecamatan pinggiran Kota Tape –sebutan Kabupaten Bondowoso-.

Advertisement

”Kondisi ini sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Padahal, kami sangat berharap PPDB Sistem Zonasi tahun ini, membuat lulusan SD bisa merata ke semua SMP Negeri di Bondowoso,” ujarnya.

Sementara Lilik Harijati mengungkapkan, sejumlah SMPNdi Bondowoso yang selalu diserbu pendaftar lulusan SD, bahkan melampaui pagu yang tersedia saat pendaftaran pada 24 – 29 Juni lalu. Yakni, SMP Negeri 1, 2, dan 3 yang berlokasi di Kecamatan Bondowoso. Sedangkan, SMP Negeri di Kecamatan Bondowoso yang lokasinya di pinggiran dan pagunya belum terpenuhi, diantaranya, SMP Negeri 4, 5, 6, dan 7.

”Kami tentu akan arahkan siswa yang tidak diterima di SMPN 1, 2, dan 3 untuk mendaftar SMPN 4, 5, 6, dan 7. Bagi kami, semua lulusan SD sederajat di Bondowoso harus melanjutkan SMP baik negeri maupun swasta,” ungkapnya. (ido/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas