Surabaya

Soekarwo Tunggu Rekomendasi Para Ahli untuk Pembangunan Jalan Ulang

Diterbitkan

-

Memontum Surabaya——Gubernur Jawa Timur (Jatim) Soekarwo meninjau lokasi amblesnya tanah di Jalan Gubeng Surabaya. Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo ini memgatakan, akan mengundang para ahli dan peneliti untuk mengetahui penyebab dari amblesnya jalan.

“Kita mengundang para ahli dan peneliti untuk mengetahui permasalahan teknisnya,” jelas Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo itu, Rabu (19/12).

Pakde Karwo menambahkan, pihaknya juga melihat apakah semua bangunan sesuai standar. Selain itu, saat ini di Balai Pemuda juga sedang ada pembangunan proyek bawah tanah, Pakde Karwo juga mengklaim semua bangunan sudah ada standar untuk prosedur audit.

“Semua pembangunan ada standar untuk prosedur audit,” jelas Pakde Karwo.

Advertisement

Untuk soal pembangunan kembali jalan raya, Pakde Karwo mengaku masih menunggu rekomendasi dari para ahli. “Masih menunggu rekomendasi para ahli, membuat standar yang jelas satu pintu dari tim yang ada di sini,” pungkas Pakde Karwo.

Jalan Gubeng, salah satu jalan utama di Kota Surabaya mendadak ambles, Selasa (18/12) sekitar pukul 21.00 WIB. Beruntung saat kejadian, tidak ada kendaraan yang melintas di jalan tersebut. (sur/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas