Kota Malang
Sutiaji Dukung Beli BBM dengan My Pertamina
Langkah BUMN Putus Penyebaran Covid-19 Lewat Transmisi Uang
Memontum Kota Malang – Situasi berbeda terlihat di Stasiun Pemasok Babahanbakar Umum (SPBU) Ciliwung Jalan Letjen S. Parman, Kota Malang. Apresiasi diberikan oleh Walikota Malang, Sutiaji bersama Pertamina untuk para pengguna My Pertamina dengan memberikan masker kepada konsumen SPBU yang menggunakan My Pertamina saat membeli bahan bakar minyak (BBM), Selasa (1/9/2020) pagi.
Menurutnya, pemerintah perlu dukungan dari pihak-pihak yang peduli dalam program memutus mata rantai penyebaran covid-19. Dengan partisipasi Pertamina, Sutiaji berharap dapat merangkul semua kalangan dalam sosialisasi disiplin menggunakan masker.
“Berkaitan dengan pemutusan mata rantai penyebaran covid-19, saya kira pemerintah tidak bisa berdiri sendiri, maka usaha teman-teman Pertamina sebagai BUMN dengan memberikan bonus masker untuk konsumen SPBU yang menggunakan My Pertamina dengan pembayaran non tunai, saya sangat mengapresiasi,” ujarnya.
Selain itu Sutiaji juga mendukung penuh program Pertamina yang saat ini gencar mengampanyekan penggunaan aplikasi My Pertamina dengan menggunakan pembayaran non tunai. “Dengan memberikan bonus masker konsumen SPBU yang menggunakan My Pertamina dan pembayaran non tunai, itu harapannya juga dapat memutus mata rantai covid-19 dengan transmisi uang,” ungkapnya.
Tidak lupa dalam kesempatan itu, Sutiaji juga menyampaikan ucapan Terima kasih kepada pihak Pertamina dan berharap hal serupa dapat menjadi contoh yang lainnya untuk turut ikut mensosialisasikan penggunaan masker.
Ditemui di waktu yang sama Sales Manajer Ritail Area Malang, Gustiar Widodo mengatakan kegiatan tersebut dilakukan untuk mendukung program pemerintah Kota Malang yerkait kewajiban menggunakan masker.
“Pembagian masker ini sebenarnya mendukung program pemerintah Kota Malang tentang kewajiban penggunaan masker, ” ujarnya. Gustiar menjelaskan pelaksanaan program yang dimulai sejak Selasa (1/9/2020) dengan menyediakan 2.000 masker tersebut dilakukan di 10 SPBU Kota Malang.
Pertamina memberikan bonus masker pada seluruh konsumen yang menggunakan transaksi My Pertamina dengan minimal jumlah transaksi Rp.100.000,- untuk mobil dan Rp. 30.000,- untuk kendaraan bermotor.
“Program ini dilaksanakan di 10 SPBU di kota Malang yang pelaksanaannya untuk seluruh konsumen yang menggunakan transaksi My Pertamina, kemudian jumlah transaksinya 100.000 mobil dan 30000 untuk motor itu kita akan berikan bonus masker, ”jelasnya
Gustiar juga menjelaskan saat ini pengguna My Pertamina meningkat 7 kali lipat dibandingkan dengan bulan Juli lalu. Dia mengungkapkan saat ini jumlah transaksi menggunakan My Pertamina sudah mencapai 700.000 per bulan.
“Jumlah transaksi My Pertamina dibandingkan bulan Juni meningkat 7 kali lipat, jumlah transaksi di My Pertamina sudah mencapai 700.000/bulan,” ujarnya. “Kami juga adakan promosi cashback sebesar 30% untuk pengguna My Pertamina yang berlaku sejak 1 September s/d 30 September 2020,” tandasnya. (cw1/man)