Jember
Tim Monitoring Pilkades Serentak Diterjunkan
Jember, Memontum – Dua tim monitoring pemilihan kepala desa (Pilkades) Pemerintah Kabupaten Jember diterjunkan dalam Pelaksanaan Pilkades serentak tahap 1 yang dilaksanakan Rabu (5/9/2019) siang, di 42 Desa dari 7 Kecamatan bagian Jember Utara dan timur.
Untuk tim I, beranggotakan Wakil Bupati Drs Kh Abdul Muqit Arief Kapolres Jember AKBP Kusworo wibowo, Dandim 0824 Letkol Inf La Ode M.Nurdin, Ketua Pengadilan, Kepala Kejaksaan Negeri Jember, Ketua DPRD dan sejumlah OPD lainnya.
Mereka akan melakukan monitoring untuk Pilkades di Desa Harjomulyo Kecamatan Silo, Desa Karangharjo Kecamatan Silo, Desa Sempolan Kecamatan Silo, Desa Suren Kecamatan Ledokombo, Desa Randuagung Kecamatan Sumberjambe, dan Desa Sukosari Kecamatan Sukowono.
Sedangkan Tim II terdiri dari Sekda, Kabag Ops Polres Jember, Pasi Ops Kodim Jember, dan OPD di lingkup Pemkab Jember. Mereka akan melakukan monitoring di Desa Candijati Kecamatan Arjasa, Desa Jelbuk Kecamatan Jelbuk, Desa Sukowiryo Kecamatan Jelbuk, Desa Sukoreno Kecamatan Kalisat, dan Desa Sebanen Kecamatan Kalisat.
“Untuk Pilkades serentak tahap I wilayah utara dan timur Kabupaten Jember ini meliputi 7 kecamatan dan 45 desa, ada 162 calon kepala desa yang akan berkompetisi dalam pilkades di Kabupaten Jember terdiri dari 148 laki-laki dan 14 perempuan, dengan jumlah total Data Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 221.784 orang, ” ujar Wabup Jember Abdul Muqit Arief.
Pemerintah Kabupaten Jember Sambung Wabup yang dikerap disapa Kiai Muqit ini berharap pelaksaan Pilkades ini dapat berjalan dengan baik dan aman.
“Karena kondusifitas pelaksanaannya merupakan salah satu tolok ukur keberhasilan pembangunan demokrasi dan persatuan serta kesatuan,” sambungnya. (bud/yud/oso)