Kota Malang

Toeng Market Buka Outlet di Cyber Mall Malang

Diterbitkan

-

ATRAKTIF: Demo memasak dan lomba masakan diminati kaum perempuan. (dwimas s)

Memontum Kota Malang— Sebagai bentuk rasa terimakasih kepada masyarakat Malang, khususnya kepercayaan yang telah diberikan sejak tahun 2013 dalam loyalitas mendukung eksistensi Toeng Market secara terus menerus selama ini, Toeng Market membuka store keduanya di Malang, yakni di Cyber Mall lantai 1, Malang, menyusul store pertama di jalan Tenaga Barat 3 no.5 Malang, Selasa, (5/12/2017).

ATRAKTIF: Demo memasak dan lomba masakan diminati kaum perempuan. (dwimas s)

RAMAI : Pengunjung Toeng Market memadati outlet Cyber Mall. (masayu cn)



Toeng Market merupakan perusahaan retail yang mengkhususkan diri di bidang peralatan rumah tangga, hotel, restaurant dan katering, mulai dari barang plastik, melamin, stainless steel, gelas, keramik, enamel, non-stick, dan peralatan elektrik dan sudah menjadi market leader dan icon di Surabaya.

Toeng Market pertama kali berdiri di tahun 2002 di Surabaya, dengan 2 gerai, yakni di jalan Tidar 84 dan jalan Jaksa Agung Suprapto 31 Surabaya. Hadirnya Toeng Market di kota Malang bertujuan untuk mendekatkan diri ke masyarakat Malang guna memberikan pengalaman belanja baru untuk keperluan peralatan rumah tangga dan horeka.

Advertisement

“Dengan konsep one stop shopping, kami yakin bahwa masyarakat akan semakin dimanjakan dan dimudahkan dalam memenuhi kebutuhan peralatan rumah tangga dan horeka di Toeng Market, yang menyediakan kualitas istimewa dengan harga yang bijaksana atau wajar dan pasti. Alasan dipilihnya kota Malang, yakni melihat pertumbuhan sektor wisata dan kuliner di Kota dan Kabupaten Malang dan sekitarnya sangat pesat,” jelas William, Direktur Utama Toeng Market.

Penawaran Toeng Market sangatlah beragam, terutama saat pembukaan outlet kedua Malang, yakni promo diskon untuk all item mulai 5 persen hingga 50 persen. Selain itu, program trade in (tukar tambah) barang bekas dengan barang yang telah dipersiapkan dengan harga yang sangat super murah. “Bagaimana pun kondisi perabotnya, entah karatan, pesok, dan lainnya, bisa ditukar dengan menambah sedikit harga. Contohnya wajah cukup mengganti Rp 17.000, dan frypan cukup mengganti Rp 19.000,” jelas William.

Advertisement

Toeng Market juga melayani pembelian online dan menyediakan fasilitas delivery order kepada customer. Pun metode pembayaran, customer bisa membayar secara tunai maupun dengan kartu debit atau kredlt, dan cicilan 0 persen khusus untuk Kartu BCA. (rhd/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas