Pendidikan
UB dan UM Gelar PKKMB Daring
Memontum Kota Malang – Akibat adanya pandemi yang tak kunjung usai, Universitas Brawijaya (UB) dan Universitas Negeri Malang (UM) melakukan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) secara daring.
Saat ini, UB tengah menggelar PKKMB di Fakultas masing-masing. PKKMB Fakultas ini bakal digelar 21-22 September 2020. Sebelumnya, pelaksanaan serupa juga dilakukan PKKMB Universitas Brawijaya. Sementara kegiatannya, pada Sabtu dan Minggu (19-20/09).
“Sistemnya memang dibangun seperti itu. Sehingga, mereka tidak bisa melakukan interaksi verbal langsung. Semua perintah dan pernyataan dilakukan secara chat,” kata Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan UB, Prof Dr Drs Abdul Hakim MSi.
Abdul menambahkan, kampus yang berada di jalan veteran tersebut berkolaborasi dengan Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Teknologi Informasi dan Komunikasi miliknya dan juga berkolaborasi dengan UB TV, tim khusus dari Staf Ahli Wakil Rektor III, serta panitia RAJA Brawijaya dari unsur mahasiswa. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya bullying secara verbal.
“Agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan terkontrol. Kami juga melibatkan 64 operator sesuai jumlah klaster mahasiswa baru tahun 2020,” tambah Abdul.
Kegiatan PKKMB merupakan Rangkaian Acara Jelajah Almamater Universitas Brawijaya (RAJA Brawijaya) Online 2020
Total diikuti oleh 14.492 Mahasiswa baru. Dimana dalam pelaksanaannya maba dibagi kedalam 64 klaster, dengan masing-masing klaster terdiri dari 250 maba. Setiap klaster dibimbing seorang operator ataupun panitia dari mahasiswa yang bertugas memastikan Maba dapat mengikuti seluruh rangkaian acara PKKMB dengan baik. (mg1/sit)