Sidoarjo

Warga Keper Kibarkan Merah Putih Raksasa

Diterbitkan

-

Bendera merah putih raksasa,berukuran 350 meter dikibarkan warga Desa Keper,Kecamatan Krembung (gus HP)

Memontum Sidoarjo—–Menyemarakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73,warga Desa Keper,Kecamatan Krembung,membentangkan bendera merah putih raksasa.Bendera merah putih berukuran panjang mencapai 350 meter,dan lebar 3 meter tersebut,dijahit selama 4 hari dan dikibarkan disepanjang jalan desa,Rabu (15/08) siang.

Menurut ketua pemuda RW 1 Desa Keper,M.Wahyu Prasetyo mengatakan bendera merah putih raksasa yang kibarkan itu,yang dipasang secara bersama-sama oleh pemuda-pemudi dan warga diatas jalan tersebut membutuhkan waktu lima hari.Dikarenakan proses pemasangannya,memerlukan medan yang sepi dari kendaraan,ucapnya

Proses pembuatan bendera merah putih raksasa ini,memakan waktu selama empat hari lantaran ukurannya memanjang.Sedangkan pembelian kain itu dari partisipasi,maupun swadaya masyarakat menghabiskan dana sebesar Rp.6,5 juta.Pemasangan bendera merah putih raksasa itu bertujuan mengajak seluruh lapisan masyarakat,selalu memeriahkan Kemerdekaan Republik Indonesia,terang,M.Wahyu Prasetyo

Diungkapkan M Wahyu Prasetyo,selain itu masyarakat untuk selalu mempunyai rasa nasionalisme terhadap bangsa Indonesia.Lebih-lebih untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesi yang ke-73.Tidak hanya itu,disepanjang jalan warga juga membuat berbagia macam tulisan RW-01 dan NKRI harga mati terbuat dari sampah atau bahan-bahan bekas yang tidak terpakai diletakan dipinggir jalan,“ kami bangga mas dengan rasa kebersamaan,gotong royong, mewujudkan dan  dapat mengibarkan benrdera merah putih raksasa di sepanjang jalan desa Keper,“ ujarnya (gus/yan)

Advertisement

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas