Pemerintahan

Jelang Pemilu, Pjs Bupati Trenggalek Tekankan Netralitas ASN

Diterbitkan

-

Pjs Bupati saat mengunjungi kantor kecamatan di Trenggalek
Pjs Bupati saat mengunjungi kantor kecamatan di Trenggalek.

Memontum Trenggalek – Dalam rangka memperkuat kerjasama dan menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) jelang pesta demokrasi yang akan digelar Desember mendatang, Pjs Bupati Trenggalek Benny Sampirwanto mengunjungi beberapa kantor kecamatan di Kabupaten Trenggalek.

Setelah sehari sebelumnya mengunjungi Kecamatan Durenan dan Pogalan, kali ini pria yang juga menjabat sebagai Kadiskominfo Jatim ini juga mengunjungi Kecamatan Trenggalek dan Kecamatan Tugu.

“Kita itu tujuannya adalah membangun teamwork yang bagus diantara jajaran Pemkab ini,” ucap Pjs Bupati Benny saat dikonfirmasi, Sabtu (10/10/2020) siang.

Selain ingin memperkuat kerjasama tim yang sudah terbangun dengan baik, Pjs Bupati juga mengingatkan kembali pada jajaran ASN di wilayah kecamatan untuk menjaga netralitas dalam menghadapi Pemilukada Trenggalek Tahun 2020.

Advertisement

“Saya berharap dalam rangka Pemilukada Trenggalek tahun ini, ASN bisa benar-benar netral. Dan tidak bergantung pada salah satu pasangan calon,” imbuhnya.

Tak hanya disitu saja, salah satu pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemprov Jatim ini juga meminta Satgas Covid-19 yang ada di Kecamatan maupun Desa untuk terus mengoptimalkan perannya guna mencegah resiko penyebaran covid-19.

“Kita minta ini diseriusi, desa-desa kan kemarin sudah ada Surat Edaran dari Bupati membentuk Satgas Kecamatan maupun Desa. Untuk desa betul-betul harus dipantau betul supaya tidak ada penambahan-penambahan kasus baru,” terang Pjs Bupati.

Lebih lanjut, Pjs Bupati juga berdiskusi apa saja yang menjadi permasalahan wilayah kecamatan. “Jadi memang ada yang perlu didiskusikan lebih lanjut baik di internal kita di Pemkab maupun nanti dengan provinsi,” pungkasnya. (mil/syn)

Advertisement

 

 

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas