Pamekasan
Pemkab Pamekasan Segera Launching Program Pelayanan Kesehatan Gratis
Memontum Pamekasan – Program pelayanan kesehatan gratis Universal Health Coverage (UHC) akan di launching oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, akhir bulan Desember 2022.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Pamekasan, Syaifuddin, mengatakan bahwa pendaftaran program UHC tersebut sudah dilakukan ditingkatan Kasun dan melalui Pemerintah Desa, dengan beberapa persyaratan wajib yang disetorkan oleh masyarakat. “Pendaftaran sudah dibuka beberapa hari yang lalu dan pada tanggal 20 kemarin hari terakhir pendaftaran program UHC,” katanya pada Rabu (21/12/2022) tadi.
Baca juga :
- Hadiri Rembug Warga Bakalan, Paslon Abadi dari Nomor Urut 3 Kota Malang Dapat Dukungan Pemenangan
- Transformasi Layanan Kesehatan Primer, Dinkes Kabupaten Malang Kick Off ILP di Pendopo Agung
- Lima Daerah di Jatim Masuk Nominasi Award Peduli Ketahanan Pangan 2024
- Blusukan di Kelurahan Kampung Dalem, Ini yang Disampaikan Calon Wali Kota Bunda Fey
- Respon Program Pemberdayaan Masyarakat di Kota Kediri, Ini Penjelasan Ketua Fraksi PAN DPRD
Syaifuddin menjelaskan, bahwa sebetulnya desa dan Dinas Sosial sudah mempunyai data. Sehingga, hanya tinggal beberapa yang harus dilakukan verifikasi dan pengecekan ulang, untuk validasi data.
“Pendaftar itu sebanyak 95 Persen dan 5 persennya lagi merupakan orang kaya yang tidak diperkenankan ikut mendaftar,” tambahnya.
Menurut Syaifuddin, program UHC tersebut akan dilaunching pada akhir bulan Desember 2022 ini, untuk masalah waktunya menunggu kebijakan dari Bupati Pamekasan. (azm/sit)