Kota Malang
Pj Wali Kota Iwan Targetkan Percepatan Revitalisasi Alun-Alun Kota Malang di Januari 2025
Memontum Kota Malang – Pj Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, menegaskan percepatan proses revitalisasi Alun-Alun Kota Malang, selesai di akhir Januari 2025. Meskipun, dalam rencana awal kesepakatan CSR Bank Jatim, target penyelesaiannya pada pertengahan 2025 mendatang.
Pria yang kerap disapa Iwan, itu menyampaikan bahwa proyek tersebut sudah berproses sejak lama. Sehingga, dirinya mewanti-wanti jangan sampai ketika akan dimaksimalkan tetapi malah tidak terealisasi.
“Saya minta ada percepatan, Desember 2024 atau paling lambat Januari 2025. Saya dengar, itu juga sudah berproses sejak lama. Kami juga sudah melakukan diskusi dengan memaparkan timelinya,” kata Pj Wali Kota Iwan, Kamis (12/09/2024) tadi.
Ditambahkannya, bahwa keberadaan wisatawan di Alun-Alun Merdeka, saat ini kondisinya juga sudah mulai menurun. Yakni dengan kursi dan pedestrian yang sudah tua, sehingga perlu segera dilakukan renovasi untuk memberikan fasilitas yang layak bagi masyarakat.
Baca juga :
“Kami sudah berkomunikasi dengan berbagai stakeholder dan tokoh masyarakat. Semua proses telah siap dan kami tidak melihat alasan untuk menunda lebih jauh,” ujarnya.
Selain itu, ditambahkannya bahwa proyek revitalisasi tersebut tidak hanya mengenai perbaikan fisik. Namun, juga sebagai upaya meningkatkan kualitas ruang publik yang dapat digunakan masyarakat, terutama menjelang bulan puasa dan Idul Fitri di tahun 2025 mendatang.
“Alun-alun adalah pusat kegiatan masyarakat, terutama selama Bulan Puasa dan Idul Fitri. Kami ingin memastikan bahwa proyek ini selesai sebelum periode tersebut agar warga dapat menikmati fasilitas baru,” tambahnya.
Pj Wali Kota Iwan berharap, agar dalam hal ini CSR Bank Jatim, juga melakukan percepatan. Apabila tidak segera direalisasikan, maka Pemerintah Kota Malang akan terus mendukung untuk percepatan tersebut.
“Kami berharap Bank Jatim bisa mendukung percepatan ini. Jika tidak, kami akan terus mendorong agar proyek ini tetap berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” imbuh Pj Wali Kota Iwan. (rsy/sit)