Sidoarjo

Perbaiki Saluran, Panen Petani Terung Kulon Melimpah

Diterbitkan

-

Perbaiki Saluran, Panen Petani Terung Kulon Melimpah

Memontum Sidoarjo – Memenuhi kebutuhan air yang cukup dan tepat menjadi salah satu kunci keberhasilan pertanian kususnya padi. Sehingga menjadi pemikiran pemerintah desa Terung Kulon kecamatan Krian untuk memperbaiki saluran air yang dapat menjamin lancarnya suplay air ke sawah.

Sebagaimana disampaikan oleh kepala desanya H. Joko Sarwono. Menurutnya potensi persawahan di Desa Terung Kulon masih cukup besar , karena lahan masih luas dan warga yang berminat bertani juga masih banyak. Maka pemerintah desa memberikan sarana pendukung yang utama yakni ketersediaan air yang cukup pada waktu yang tepat.

Dari lahan seluas kurang lebih 20 hektar hanya sebagian kecil yang ditanami tebu selebihnya menjadi kegiatan petani menanam padi dua kali dalam setahun dan palawija . ” Selama ini petani dapat dua kali panen padi, dan diwaktu yang tersisa menanam palawija. Dengan perbaikan saluran , yang airnya diambil dari avfur Mangetan Kanal, air akan lancar sepanjang dibutuhkan,” terangnya.

Pasalnya air di avfur tersebut selalu tinggi dan bisa masuk saluran, sehingga diharapkan hasil panen akan meningkat,” jelas Joko Sarwono didampingi Sukoco, Kasun Kembang Sore dan selaku TPK pembangunan di dusun tersebut.

Advertisement

Pembangunan yang dibiayai dari anggaran DD di desa tersebut saat ini terlaksana di tiga tempat, di Dusun Terung dan Kembang Sore berupa saluran air pertanian. Sementara di Dusun Kasak terlaksana pembangunan penahan jalan yang sekaligus difungsikan sebagai saluran air pada satu sisinya.” Disamping untuk mempercantik wajah desa, kebutuhan sarana dan prasarana warga yang kami optimalkan agar dapat memperlancar mencari nafkaH, ” tutupnya. (par/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas