Kabupaten Malang
Kodim 0818 Gelar Pengecekan Ranmor Dinas dan Pribadi
Memontum Malang – Mewakili Dandim 0818 Kab Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzawwad S.IP, Pa Sandi Letda Inf Mujiono pimpin pemeriksaan Ranmor (kendaraan bermotor) dinas dan pribadi, Senin (18/11). Kegiatan yang dipusatkan di halamam parkir Makodim 0818 itu dalam rangka pelaksanaan fungsi pengamanan di bidang materiil dan personel.
Dalam pemeriksaan itu menghadirkan seluruh kendaraan bermotor baik dinas maupun milik pribadi yang digunakan oleh anggota Kodim 0818 Kab. Malang-Batu.
Pada kesempatan itu Pa Sandi Kodim 0818 Letda Inf Mujiono malakulan pemeriksaan kendaraan ini sebagai salah satu cara untuk memastikan kendaraan bermotor baik dinas dan milik pribadi yang akan digunakan dalam mendukung operasional tugas sehari-hari selalu dalam kondisi terbaik dan siap digunakan kapan saja.
Pengecekan kendaraan bermotor diawali dengan pemeriksaan kondisi kendaraan hingga kelengkapan surat-surat kendaraan harus lengkap seperti SIM TNI, STNK baik kendaraan dinas maupun pribadi SIM C serta KTA Prajurit.
Di tempat terpisah Komandan Kodim 0818/ Wil. Kab. Malang-Batu Letkol Inf Ferry Muzzawad S.IP. mengatakan pemeriksaan itu bertujuan untuk menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kerugian baik personel maupun materiil bagi seluruh anggota Kodim 0818 Kab Malang-Batu.
“Mengingat tingginya intensitas tugas di wilayah Kodim 0818 Kab. Malang-Batu, untuk itu perlu dilaksanakan pengamanan materiil diantaranya pemeriksaan kendaraan bermotor baik motor dinas dan milik pribadi, ” ujarnya.
Ditambahkannya, kesiapan dalam pelaksanaan tugas tidak terlepas dari kesiapan kendaraan yang digunakan, sehingga perlu diadakan pemeriksaan kendaraan secara berkala dan kalau perlu setiap bulannya.
“Pengecekan seperti ini harus selalu dilakukan dengan tujuan memantau, mencegah dan segera mengambil tindakan dengan tepat terhadap gejala maupun kerusakan yang mengarah pada terjadinya kerugian personel dan materiil satuan,” tegasnya. (fik/ono)