Kabupaten Malang
11 Sapi, 9 Kambing, Bisa Lebih
Memontum Malang —Selain mengincar hewan ternak jenis sapi, kawanan ini juga mengincar hewan kambing. Bukan hanya di wilayah Turen, melainkan di Bululawang dan wilayah Dampit.
Diarahkan Kompol Adi Sunarto, Kapolsek Turen, serta dilaksanakan Iptu Soleh Masudi, dari hasil pengembangan anggota Reskrim Polsek Turen dan seorang anggota Buser Polres Malang, diperoleh hasil bahwa pelaku telah melakukan pencurian Hewan di beberapa lokasi.
Kebanyakan di Turen. Diantaranya :
1. Curhewan sapi, seekor TKP Desa kemulan Kecamatan Turen
2. Curhewan sapi, seekor TKP Desa Undaan Kecamatan Turen
3.Curhewan sapi, seekor TKP Bokor Kecamatan Turen
4.Curhewan sapi, seekor TKP Desa Kedok, Kecamatan Turen
5.Curhewan sapi, seekor TKP Ds.Talang Suko Kecamatan Turen
6.Curhewan sapi, seekor TKP Desa Gedok Turen
7.Curhewan sapi, seekor TKP Desa Tumpukrenteng
8.Curhewan 2 ekor sapi TKP Krebet Kecamatan Bululawang
9.Curhewan seekor sapi TKP Sendang Biru Kecamatan Sumber Manjing
10. Curhewan seekor sapi TKP Desa Srimulyo, Kecamatan Dampit
Adapun aksi pencurian kambing sebagai berikut :
1. Pencurian seekor kambing TKP Desa Talangsuko Kecamatan Turen
2. Pencurian 2 ekor kambing, TKP Desa Undaan Turen
3. Pencurian seekor kambing, TKP Desa Kasri, Kecamatan Bululawang
4. Pencurian 5 ekor kambing TKP, Desa Sanankerto, Kecamatan Turen
Hingga kini, jajaran Polsek Turen masih berkordinasi dengan Polsek lainnya serta mengembangkan penyidikan serta penyelidikan. Ada dugaan, para korban belum melapor ke Polsek terdekat terkait hilangnya hewan ternak. (sos)