Kabar Desa

Babinsa Tegalsiwalan Probolinggo bersama Muspika Amankan Pelaksanaan Vaksinasi

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Personel Koramil 0820/26,Tegalsiwalan, Babinsa, Serda Harmanto, melaksanakan monitoring terhadap kegiatan vaksinasi terhadap warga Desa Sumberbulu yang berjumlah 185 orang serta 135 orang warga lainnya. Kegiatan tersebut bertempat di Balai Desa Sumberbulu, Kecamatan Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo, Jumat (09/07).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Babinsa Desa Sumberbulu, Bhabinkantibmas Polsek Tegalsiwalan, Kades Sumberbulu beserta Perangkat dan Nakes Kecamatan Tegalsiwalan.

Baca juga:

Dalam kesempatan tersebut, Danramil 0820/ 26, Tegalsiwalan, Kapt Kav Jauhari menyampaikan ”Bahwa ini merupakan tanggung jawab petugas keamanan dalam hal ini Babinsa untuk mengecek langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 kepada 320 warga Sumberbulu,” ujarnya.

“Pengamanan kegiatan pemberian Vaksin Covid-19 ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman dengan harapan kegiatan pemberian Vaksin Covid-19 tersebut dapat berjalan aman dan kondusif,” kata Danramil.

Advertisement

”Kita berharap pandemi ini segera cepat selesai sehingga masyarakat dapat menjalankan aktifitas normal kembali, ekonomi masyarakat bisa bangkit, Pastinya kita semua harus tetap menjaga kesehatan dan tetap menjalankan prosedur kesehatan dengan jalani 3W (Wajib Iman, Wajib Aman, Wajib Imun) dan 5 M ( Menjaga Jarak, Mencuci tangan, Memakai Masker, Menjauhi Kerumunan serta Mengurangi Mobilitas),” tambah Babinsa Ramil/26, Serda Harmanto.

Adapun rangkaian dalam pelaksanaan vaksin mulai dari pendaftaran/registrasi, pendataan riwayat kesehatan (Screning) dan tensi, untuk peserta vaksin yang memenuhi syarat dari hasil skrening langsung menuju ruang vaksinasi. (geo/ed2)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas