Bondowoso

BKD Gelar Diklat Satpol PP

Diterbitkan

-

Dorong Kompetensi dan Profesionalisme

Memontum Bondowoso – Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklat) Satuan Polisi Pamong Praja resmi dibuka. Prosesi pembukaan diklat berlangsung di Aula Balai Pendidikan dan Latihan Kerja Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kabupaten Bondowoso, Kamis (2/11/2017).

Hadir dalam upacara pembukaan kegiatan ini antara lain, Hidayat, Sekda Pemkab Bondowoso, Wawan Setiawan, Kepala BKD beserta kepala bidang BKD, Agung, Kepala Satpol PP, beberapa Kepala OPD, Camat se Kabupaten Bondowoso dan perwakilan dari Badan Diklat Propinsi Jawa Timur. Diklat diikuti oleh sebanyak 40 peserta Satpol PP yang ditugaskan di sekretariat pemerintah kabupaten dan kecamatan.

Kepala BKD dalam laporannya menyampaikan beberapa persoalan yang melatar belakangi kegiatan diklat ini, antara lain karena berlakunya Permenpan RB Nomor 4 Tahun 2014 tentang jabatan fungsional Polisi Pamong Praja. “Inilah yang melatar belakangi diklat ini. Diklat akan berlangsung selama 15 hari dari tanggal 2 sampai 17 Nopember 2017. Sedangkan tujuan diklat ini untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, sikap, profesionalisme dan kompetensi personil Satpol PP di Kabupaten Bondowoso,” terangnya.

Advertisement

Nara sumber yang menjadi pemateri berasal dari Satpol PP Provinsi Jawa Timur, Badan Diklat Provinsi, Polda Jawa Timur, Kodim 0822, Kepolisian Resort Bondowoso dan narasumber dari beberapa OPD terkait. Dijelaskan oleh Wawan bahwa metode pelatihan dilaksanakan dengan kuliah atau tatap muka, konferensi, studi kasus dan outbound. “Kami berharap, diklat ini akan membawa manfaat baik bagi seluruh peserta maupun bagi pemeritah kabupaten Bondowoso,“ ungkap Kepala BKD.

Sementara itu, dr. Sucipto SH Msi. perwakilan dari badan diklat propinsi Jawa Timur, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya diklat untuk mendorong profesionalisme dan kompetensi Satpol PP.

Hidayat, Sekda juga meminta semua peserta untuk terus memperbaharui informasi, terutama yang terkait dengan regulasi terbaru. “Terus update pengetahuan dan informasi agar para Satpol PP dapat tanggap terhadap perubahan dan situasi baru,” pinta Sekda saat memberikan wejangan. (gfr/mzm)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas