Trenggalek

BNNK Trenggalek Kampanye Anti Narkoba di CFN Gandeng Komunitas Seniman Lokal

Diterbitkan

-

Kampanye stop narkoba oleh BNNK Trenggalek bersama masyarakat dalam CFN

Memontum Trenggalek——-Badan Narkotika Nasional Kabupaten Trenggalek melakukan kampanye stop narkoba di ajang pameran produk lokal dan kesenian khas Trenggalek. Acara yang dikemas dalam Mlaku mlaku atau Car Free Night (CFN) di Alun-alun Trenggalek ini dilakukan Sabtu (10/3/2018). Kegiatan yang diprakarsai Pemkab Trenggalek ini diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya bazar produk industri kecil, promosi kegiatan Pemkab Trenggalek, aneka kesenian, pemutaran film, penggalangan dana, aneka permainan anak dan berbagai hiburan rakyat lainnya.

Dalam ajang CFN kali ini, BNNK Trenggalek bersinergi bersama Relawan Anti Narkoba, Komunitas Penggiat Anti Narkoba Cemeti Nusantara serta Satgas Anti Narkoba SMKN 2 Trenggalek dengan menampilkan berbagai atraksi kesenian tradisional asli Trenggalek.

Kasi Rehabilitasi berdampingan dengan Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) pada BNNK Trenggalek mengkampanyek kepada pengunjung agar warga menambah pengetahuan serta lebih memahami akan bahaya narkoba sehingga pada akhirnya mampu menekan laju prevalensi angka penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Trenggalek.

Kepala Seksi P2M BNNK Trenggalek Djaenul Muttakin mengatakan laju prevalensi penyalaghunaan narkotika di Trenggalek mengalami pasang surut . Hal ini disebabkan masih banyak anak muda dan orang tua yang belum paham jenis barang dan akibat yang ditimbulkan dari pemakaian barang haram tersebut.

Advertisement

“Kita ingin di ajang CFN yang dikunjungi masyarakat luas untuk bisa proaktif mendapatkan ilmu tentang bahaya penyalahgunaan narkoba khususnya di wilayah Trenggalek, ” terang Djainul.

Djainul menambahkan anak muda sebagai generasi penerus bangsa harus diselamatkan dari pengaruh buruk yang saat ini meluas perdarannya sampai ke daerah pelosok. Mengingat Kabupaten Trenggalek hampir 70 persen penduduknya tinggal didaerah yang geografisnya pegunungan.

“Ini butuh pola tersendiri agar wilayah yang topografi serta geografinya gunung-gunung ini agar mereka tidak mudah terinfiltrasi narkoba,” tegasnya.

Selain itu juga dilaksanakan kampanye stop narkoba melalui pembagian stiker dan leaflet kepada ribuan warga masyarakat yang hadir. (mil/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas