Kota Batu

Curah Hujan Tinggi di Kota Batu, Pengendara Harus Ekstra Hati-hati Melintas di Jalan Rawan Longsor

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu-Meningkatnya intensitas hujan di Kota Batu dalam beberapa hari ini perlu diwaspadai oleh masyarakat yang melintas di sepanjang jalan. Sebuah pohon di jalur Payung, Kelurahan Songgokerto roboh, Minggu (11/12/2017) sore. Untung saja tidak ada korban jiwa dalam tragedi tersebut.

Selain robohnya pohon, masyarakat juga harus berhati-hati saat melintas dijalan yang disamping kanan kirinya terdapat selokan air yang volumenya lumayan besar. Seperti di Dusun Pekopek, Ds Oro-oro Ombo, setiap diguyur hujan dengan intensitas tinggi air meluber ketengah jalan hingga menutup badan jalan.

Dikhawatirkan, saat pengendara sepeda motor melintas terjatuh karena licin banyak material batu kerikil di tengah jalan. Menanggapi hal tersebut, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu Sasmito menghimbau supaya masyarakat lebih berhati-hati terutama saat melintas di jalan yang dinilai rawan bencana.

Contohnya di Jalan Payung, jalan menuju Sumber Brantas dll. Tetapi, ungkap Sasmito, jika hujan deras mengguyur dirinya menyarankan supaya pengendara menghentikan lajunya dan berteduh ditempat yang aman meminimalisir hal yang tidak diinginkan.

Advertisement

“Harus berhati-hati, hujan saat ini tidak bisa diprediksi intensitasnya. Lebih baik para pengendara berteduh dulu,” ungkap Sasmito, Senin (13/11/2017). Senada, Ismu Buana, Supervisor Pusdalops BPBD Batu mengatakan, terutama saat melintasi jalan yang rawan longsor, agar selalu waspada.

“Ya karena sudah memasuki musim hujan, selalu waspada saat melintasi jalan terutama yang rawan longsor,” pungkasnya.
(cw2/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas