Jember
Dandim 0824 Jember Resmikan Renovasi Masjid Al Ikhlas
Memontum Jember – Komandan Kodim 0824 Jember, Letkol Inf Batara C Pangaribuan, meresmikan renovasi Masjid Al Ikhlas Kodim 0824 Jember, Rabu (28/12/2022) tadi. Anggaran renovasi masjid tersebut, berasal dari corporate social responsibility (CSR) BUMN Bank Rakyat Indonesia.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Batara berharap usai diresmikan masjid dapat bermanfaat kepada anggota dan masyarakat sekitar masjid. “Kami berterima kasih kepada pimpinan Bank BRI Jember dan rekanan pembangunan Masjid Al Ikhlas Kodim 0824,” kata Letkol Inf Batara C Pangaribuan.
Pihaknya berharap masjid tersebut dapat bermanfaat kepada anggotanya dan masyarakat. “Saya berharap dengan diresmikan masjid ini dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh anggota dan masyarakat untuk beribadah,” sambungnya.
Baca juga :
- Kelanjutan Proyek WTP, Sekda Kota Malang Tegaskan Tunggu Persetujuan Lingkungan
- DPC PKB Trenggalek Kuatkan Konsolidasi Pemenangan Pilgub dan Pilbup 2024
- Pendapatan Pajak Kota Malang Triwulan III Lampaui Target, PBJT Mamin dan BPHTB di Angka Lebih 60 Persen
- Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Sekda Kota Malang Soroti Tingginya ASN Muda yang Tidak Lolos BI Checking di Pengajuan Kredit Perumahan
Sementara itu, Kepala Cabang BRI, Mohammad Sukari, mengatakan renovasi Masjid Al Ikhlas adalah salah satu CSR yang diberikan BRI kepada masyarakat. “Usulan renovasi masjid ini kami kawal. Alhamdulillah hari ini kita serah terimakan dan diresmikan oleh Pak Dandim agar dapat dimanfaatkan oleh anggota Kodim dan masyarakat Muslim di sekitar masjid,” kata Sukari.
Berdasarkan informasi, renovasi masjid berjalan selama kurang lebih dua bulan lamanya dengan anggaran sebesar Rp 274 juta. Acara peresmian tersebut selain dihadiri jajaran Kodim 0824 Jember, perwakilan BRI Jember dan rekanan, juga dihadiri takmir masjid serta anggota masyarakat RW 23, Kelurahan Jember Lor, Kecamatan Patrang. (rio/gie)