Hukum & Kriminal

Diperiksa 6 Jam oleh KPK, Sejumlah Saksi Pokmas Pilih Bungkam

Diterbitkan

-

KELUAR: Tim penyidik KPK saat meninggalkan lokasi pemeriksaan di Mapolresta Malang Kota. (memontum.com/gie)

Memontum Kota Malang – Pengembangan penyidikan dugaan tindak pidana korupsi (TPK) terkait suap pengelolaan dana hibah untuk kelompok masyarakat (Pokmas) di lingkungan pemerintah Provinsi Jawa Timur, terus dilakukan penyidik KPK di Mapolresta Malang Kota, Kamis (19/09/2024) tadi. Menariknya, dalam pemanggilan sekitar 14 Pokmas itu, sejumlah saksi lebih memilih bungkam paska pemeriksaan dilakukan.

Sekedar diketahui, dalam pemeriksaan yang dilakukan Kamis di Ballroom Sanikasatyawada Polresta Malang, tim penyidik KPK datang lebih awal sekitar pukul 09.15. Sementara tidak berselang lama, satu persatu saksi mulai datang dan langsung menuju ke tempat pemeriksaan saksi. Bahkan, sekitar pukul 10.38, seorang saksi terlihat lebih awal meninggalkan lokasi pemeriksaan.

Sekitar pukul 11.09, seorang saksi pria dengan mengenakan jaket merah, pun juga terlihat baru datang untuk menjalani pemeriksaan. Tidak hanya itu, saat memasuki jeda Salat Duhur, pria berjaket merah tersebut juga sempat keluar ruang pemeriksaan. Hanya saja, saat akan diminta keterangan enggan merespon.

Baca juga :

Advertisement

Begitu juga, saat jeda Salat Ashar, pria berjaket merah tersebut kembali keluar untuk melaksanakan salat. Namun saat kembali ke ruang pemeriksaan, dirinya malah menutup wajahnya dengan jaket merahnya, seraya berlari menghindari wartawan.

Dalam pemeriksaan itu, sejumlah saksi secara keseluruhan meninggalkan lokasi sekitar pukul 16.05. Sementara saat hendak pulang, mereka juga enggan memberikan keterangan. Sebaliknya, tim penyidik KPK baru meninggalkan lokasi sekitar 16.15. Saat keluar, penyidik KPK kembali membawa satu koper besar, dua tas dan satu kardus yang diduga berisi berkas.

“Penyidik mendalami terkait proses pengajuan dana hibah. Pencairan dana hibah, potongan-potongan dana hibah dan kebenaran pengelolaan dana hibah,” kata Juru Bicara (Jubir) KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, melalui pesan singkatnya kepada Memontum.com.

Sementara itu, dengan rampungnya pemeriksaan saksi yang dilakukan di hari ke tiga, maka total sudah sebanyak 32 Pokmas yang dijadwalkan rampung diperiksa. Sementara 3 saksi Pokmas di hari ke 2 atau Rabu, ada tiga saksi yang tidak hadir. (gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas