Pasuruan

Haul KH Syarwani Abdan, Moslem Property Bagi 3 Ribu Es dan Makanan Gratis

Diterbitkan

-

GRATIS: Bagi es dan makanan ringan untuk para jamaah

Memontum Pasuruan–Haul KH Syarwani Abdan (Tuan Guru Bangil), Moslem Property bagikan 3 ribu es serta makanan ringan ke para ribuan jamaah. Dari pantauan Memo X di lapangan, Minggu (12/11/2017), para jamaah tersebut silih-berganti menuju lokasi haul dengan berjalan kaki. Mereka rela berjalan berhimpitan hanya untuk bisa datang ke lokasi haul. Puluhan bus serta puluhan mobil pribadi berjajar parkir ditepi jalan raya.

 

Akibatnya kemancetan tak terhindari. Para jamaah, yang datang dari berbagai daerah itu terlihat khusuk mengikuti acara demi acara yang telah dibuat oleh panitia.

“Pembagian es serta makanan ringan untu para jamaah sudah dipersiapkan sebelum kegiatan haul berlangsung. Untuk membantu sesame umat muslim,” ujar Muslimin pemilik Moslem Property sambil bagikan es serta makanan ringan ke para jamaah.

Advertisement

 

“Untuk sedekah tak perlu menunggu kaya dulu. Tidak ada ceritanya orang yang terus menerus bersedekah akhirnya jatuh miskin.  Yang ada justru sebaliknya. Mereka yang bersedekah, terus menerus bertambah kaya. Lihatlah sosok  sahabat Abdurrahman bin Auf yang walau sudah menginfaqkan ‘segunung’ hartanya di jalan Allah, ternyata hartanya makin berlimpah dan berlimpah,” tuturnya.

 

Bagi-bagi makanan dan minuman ini, bagi Moslem Property merupakan agenda rutin setiap minggunya. Bagi-bagi es dan makanan ringan, sangat membantu para jamaah yang menghadiri haul.

Advertisement

 

Sebut saja Abdul Rohmat misalnya, pria yang datang bersama rombongan asal Kalimantan ini mengaku datang hanya untuk mencari berkah dari guru besar Bangil. “Saya datang dengan niat dari rumah untuk mencari barokah mas,” katanya.

 

Hal sama disampaikan oleh, Rofiq, ia merupakan jamaah yang berasal dari Mojokerto. Ia juga mengaku niatnya ke haul ini tidak lain hanya ingin mendapatkan berkah. (dik/yan)

Advertisement

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas