Hukum & Kriminal

Ikuti Tren, Maling Incar Sepeda Pancal

Diterbitkan

-

Korban menunjukan lokasi kejadian bekas pijakan diduga kaki pelaku. (ist)
Korban menunjukan lokasi kejadian bekas pijakan diduga kaki pelaku. (ist)

Memontum Kota Malang – Nampaknya para pelaku kejahatan juga melihat peluang barang yang lagi tren untuk dijadikan sasaran pencurian. Dengan melihat tren bersepeda di masyarakat saat ini, para pelaku pencurian tak mau ketinggalan. Mereka pun mengincar sepeda sebagai target sasarannya.

Kali ini pelaku mencuri sepeda pancal di kawasan Jl Candi Mendut Barat, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang pada Senin (20/7/2020) dini hari. Tak tanggung-tanggung pelaku mencuri 2 sepeda sekaligus yakni sepeda road bike Polygon Stratos S2 dan S3 milik Ricky Fernando, warga setempat. Akibat dari kejadian ini Ricky mengalami kerugian lebih dari Rp 14 juta.

Informasi Memontum.com bahwa korban meletakkan sepeda miliknya di teras rumah. Yakni dua sepeda road bike, satu epeda fixie dan satu aepeda gunung.

” Empat sepeda itu saya kunci di paddock. Kemungkinan pelaku pelakukan aksinya sekitar pukul 03.00. Pelaku mencuri dua sepeda saya Polygon Stratos S2 dan S3. Kejadian itu saya ketahui pada pagi hari. Dua sepeda itu hilanh beserta paddock nya,” ujar Ricky.

Advertisement

Setelah dilakukan pengecekan korban menemukan satu paddock tergantung di sisi pagar rumah tetangganya. ” Juga ada jejak kaki pelaku dekat paddcok,” ujar Ricky. Diduga pelaku melakukan aksinya dengan cara memanjat tembok pagar rumah tetangga hingga berhasil masuk ke teras rumah korban.

Dari hasil rekaman CCTV milik salah satu warga sekitar, tampak.ada 2 orang terlihat mencurigakan sekitar pukul 02.40. Satu orang bertopi putih dan berjaket hitam terlihat berjalan seperti mengamati rumah warga. Sedangkan satu orang lagi mengendarai motor Vario. Namun korban tidak bisa memastikan apakah mereka pencurinya atau tidak dikarenakan CCTV tersebut tidak merekam aksi pencurian.

Ada dugaan pencurianya dilakukan lebih dari dua orang. ” Kalau hanya dua orang mereka akan kesulitan mencuri sepeda tersebut.

Dikarenakan pagar saya setinggi 2,5 meter. Kalau dugaan saya lebih dari dua orang pelakunya,” ujar Ricky.

Advertisement

Adapun ciri-ciri sepeda miliknya yang hilang Polygon Stratos S2 itu memiliki warna merah dan ada mainan bebek di stangnya, memiliki dua tempat untuk menaruh botol minuman berwarna merah dan hitam dan ada bagian lecet di shifter belakang. Polygon Stratos S 3, memiliki warna hitam merah serta memiliki pelek depan RS 10 Shimano 218 dan nipel jari jari berwarna merah. (gie/yan)

 

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas