SEKITAR KITA
Kapolres Probolinggo Launching Program Orang Tua dan Anak Asuh bagi Pelajar Papua

Memontum Probolinggo – Kapolres Probolinggo Kota, AKBP RM Jauhari, melaunching program orang tua dan anak asuh pelajar Papua di Kota Probolinggo. Program itu, untuk menjalin silaturahmi, kepedulian dan meningkatkan rasa kebersamaan sesama warga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Di samping, sekaligus untuk menuju Polri yang presisi atau bersemangat melaksanakan kegiatan belajar, demi memajukan kampung halaman dan menjadi kebanggaan orang tua.
Baca juga:
- Miliki Dua Kecamatan Penopang Produksi Cabai, Dispangtan Kota Malang Berharap Mampu Bantu Tekan Inflasi
- Laka Beruntun Libatkan Tiga Kendaraan di Jalan Nasional Trenggalek-Tulungagung, Satu Orang Meninggal
- Pemkab Lamongan untuk Kali Keenam Raih Predikat A SAKIP
- Kota Batu Siapkan Dua Rumah Sakit untuk Antisipasi Caleg Alami Depresi
- IPM Naik di Angka 1,20 Persen, Kota Batu Targetkan Status Sangat Tinggi di IPM Tahun 2024
Selain itu, Pemerintah memiliki program dalam upaya memajukan pendidikan pemuda-pemudi anak Papua dengan memberikan beasiswa kepada pelajar yang berprestasi untuk meningkatkan taraf pendidikan. Prediktif, Responsibilitas, Transparansi Berkeadilan, Minggu (11/04).
Lauching yang digelar di Hall Rupatama Santika Satyawada Polres Probolinggo Kota tersebut, dihadiri juga jajaran PJU Polresta Probolinggo, pendamping seperti guru, para pelajar Papua di Kota Probolinggo.
Kapolresta menuturkan, launching program orang tua asuh bagi para pelajar Papua di Kota Probolinggo tersebut bertujuan untuk menjaga dan menjalin silaturahmi dengan pelajar Papua yang melaksanakan kegiatan belajar di Kota Probolinggo.
Menurutnya, pihaknya sebagai bapak asuh bagi para pelajar Papua di Kota Probolinggo, akan selalu terbuka terhadap saran dan masukan, apabila terdapat kendala dan permasalahan yang berkaitan dengan proses pendidikan selama di Kota Probolinggo.
“Bahwa launching program orang tua asuh bagi para pelajar Papua ini sebagai bentuk kepedulian Polri untuk menuju Polri yang Presisi,” ucapnya.
AKBP RM Jauhari berharap agar para pelajar Papua di Kota Probolinggo untuk lebih giat, serius, dan
Adanya program orang tua asuh ini harapannya dapat bermanfaat bagi pelajar Papua untuk memajukan kampung halamannya dan NKRI.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Probolinggo, M. Maskur mengatakan bahwa setiap daerah memiliki karasteristik dalam memajukan pendidikan. Dinas Pendidikan Kota Probolinggo senantiasa bersinergi dengan Instansi Pemerintah dalam kemajuan pendidikan masyarakat.
Dinas Pendidikan Kota Probolinggo mendukung penuh program Polres Probolinggo Kota sebagai orang tua asuh bagi pelajar Papua di Kota Probolinggo.
“Kami mendukung sepenuhnya adanya program orang tua asuh bagi pelajar Papua yang ada disini,” ucap Maskur.
Dalam launching program orang tua dan anak asuh bagi pelajar Papua tersebut juga dilaksanakan pemberian bantuan berupa paket sembako, peralatan sekolah, masker juga tali asih, kepada para pelajar Papua. (geo/ed2)

-
Hukum & Kriminal4 minggu
Pengelola Rumah Bersubsidi di Sumbersuko Lumajang Diperiksa Unit Tipidkor Polres
-
Hukum & Kriminal3 minggu
Pulbaket Dugaan Penyalahgunaan Pembangunan dan Penjualan Rumah Subsidi Sumbersuko Terus Didalami
-
Kota Batu3 hari
Batu Shining Orchids Week 2023 Didorong Jadi Tuan Rumah Pameran Anggrek Tingkat Asia Pasifik
-
Jember4 minggu
Libatkan Swasta Melalui CSR, Pemkab Jember Lakukan Pasar Murah dan Pemberian Makanan Tambahan
-
Kediri4 minggu
Menang Telak Lawan Madura United, Mas Dhito: Komunikasi dan Disiplin Tim Sangat Bagus
-
Politik3 minggu
Alat Peraga Kampanye Tetap Eksis, Bawaslu Trenggalek Akan Lakukan Penertiban
-
Kabar Desa3 minggu
Gebyar Pembangunan Perkebunan Jatim, Ketua Gapoktan Margo Makmur Terima Paket Pengolahan Kopi
-
Kota Malang3 minggu
Ketua DPC PDI-Perjuangan Kota Malang Tegaskan Pentingnya Komunikasi dalam Penertiban Simbol Parpol