Probolinggo

Koramil Tegalsiwalan Tanamkan Arti Kesaktian Pancasila ke Murid SDN

Diterbitkan

-

Koramil Tegalsiwalan Tanamkan Arti Kesaktian Pancasila ke Murid SDN

Memontum Probolinggo – Sebagai wujud pengamalan dan menanamkan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan melalui pembinaan, wawasan kebangsaan dan mengenalkan kepada generasi penerus bangsa melalui pendidikan dini bahwa bangsa Indonesia memiliki sejarah kelam yang tidak bisa di lupakan oleh rakyat Indonesia, oleh karena itu pada setiap tanggal 1 Oktober kita peringati Hari Kesaktian Pancasila.

Pancasila Sakti yang kita peringati hari ini setiap tahunnya di seluruh Indonesia seperti yang dilakukan oleh SDN Malasan Wetan 2 Kecamatan Tegalsiwalan Kabupaten Probolinggo. Dalam hal ini Babinsa Malasan Wetan Koramil 0820/26 Tegalsiwalan Serda Rudi Hartono bertindak sebagai Irup, Danup Siswa dari kelas VI pada kegiatan upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang di ikuti ratusan siswa siswi SDN Malasan wetan 2 yang bertempat di Halaman Sekolah mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai, Senin (1/10/2018).

Danramil 0820/26 Tegalsiwalan Kapten Inf Slamet Waluyadi yang dihubungi melalui telepon seluler membenarkan bahwa Babinsa Malasan Wetan memberikan Wasbang di SDN Malasan Wetan 2 Kecamatan Tegalsiwalan Kabupaten Probolinggo.

Kepala SDN Malasan Wetan 2, Slamet S.Pd menyampaikan, terimakasih kepada Babinsa setempat khususnya Koramil Tegalsiwalan yang sudi kiranya memberikan pembekalan wawasan kebangsaan pada murid kami dan memotivasi akan kecintaan pada NKRI, Pancasila dan cinta tanah air ,” terangnya.(geo/yan)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas