Hukum & Kriminal

Lagi, Komplotan Pelaku Curanmor di 22 TKP Persawahan Lumajang Dibekuk Polres tanpa Perlawanan

Diterbitkan

-

Lagi, Komplotan Pelaku Curanmor di 22 TKP Persawahan Lumajang Dibekuk Polres tanpa Perlawanan

Memontum Lumajang – Lagi, Polres Lumajang berhasil membongkar komplotan pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) dengan sasaran motor di persawahan. Tidak tanggung-tangggung, sebanyak tiga pelaku berhasil ditangkap tanpa melakukan perlawanan.

Ketiga pelaku itu, masing-masing berinisial S (32), KST (44) dan SHR (44), ketiganya warga Desa Selok Anyar, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang. Khusus tersangka S, ditetapkan petugas sebagai tersangka tunggal pelaku pencurian. Sementara dua rekannya, adalah penadah dari aksi kejahatan tersangka.

Yang menarik, dari hasil pemeriksaan terhadap S, diketahui bahwa tersangka merupakan residivis kambuhan. Sementara dari aksinya setelah keluar penjara, telah berhasil membawa kabur motor sebanyak 22 unit kendaraan di wilayah hukum Polres Lumajang.

Kapolres Lumajang, AKBP Dewa Putu Eka, menjelaskan bahwa penangkapan sejumlah pelaku tersebut dari pengembangan laporan polisi yang dilakukan seorang korban bernama Budi Sunarko (52) warga Desa Pulo, Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang. Korban mengadukan kejadian, setelah menjadi korban pencurian motor pada 3 Januari 2022, di sekitar wilayah Desa Pasirian, Kecamatan Pasirian.

Advertisement

Dari hasil laporan dan penyelidikan, akhirnya jajaran Satreskrim Polres Lumajang bersama Polsek Pasirian, berhasil mengamankan pelaku bernama S di Desa Condro, Kecamatan Pasirian. Dalam pengembangan penyidikan, tersangka S mengaku bahwa hasil aksi kejahatannya dijual ke SHR dan KST.

Baca juga :

“Dari keterangan tersangka S, anggota kemudian melakukan pengembangan lapangan. Hasil, kedua pelaku penadah saat akan ditangkap berada di wilayah Malang, atau persisnya di SPBU Arjosari Kota Malang. Sehingga, petugas pun kemudian menangkap keduanya di kawasan itu,” jelas Kapolres, saat menggelar rilis di Mapolres Lumajang, Senin (18/04/2022) tadi.

Lebih lanjut AKBP Dewa Putu menjelaskan, tersangka S ini sengaja mengincar motor milik petani yang diparkir di area persawahan, karena minim dari pengawasan. Sementara pelaku, bisa dengan mudah membawa kabur kendaraan, dengan merusakan kunci motor menggunakan kunci T.

“Modus pelaku mengambil motor korban dengan cara merusak lobang kunci menggunakan kunci T. Setelah itu, dijual ke SHR dan KST dengan harga Rp 700 ribu hingga Rp 900 ribu,” tambahnya.

Advertisement

Selain berhasil menangkap komplotan Curanmor spesialis persawahan, petugas juga mengamankan lima unit motor, 1 kunci T, 8 mata kunci T, serta 2 buah senjata tajam berupa celurit. (adi/sit)

Daftar Lokasi 22 TKP Aksi Kejahatan S

1. Motor Yamaha Mio Hitam. TKP, persawahan Jl Joyotaman Dusun Krajan, Desa Jarit, Kecamatan Candipuro-Lumajang.

2. Yamaha Vega warna abu abu. TKP, persawahan JLS (Jalur Lintas Selatan), Desa Kalibendo, Kecamatan Pasirian-Lumajang.

Advertisement

3. Motor Yamaha Mio Biru. TKP, Kebun Sengon Dusun Ledok, Desa Pasirian, Kecamatan Pasirian-Lumajang.

4. Motor Honda Supra Hitam. TKP, Dusun Gaplek Karanganyar, Desa/Kecamatan Pasirian- Lumajang.

5. Motor Yamaha Vega.

Tkp : Dsn. Jls Ikut Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

Advertisement

6. Motor Honda Supra.

Tkp : Persawahan Dsn. Gaplek karanganyar, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

7. Sepeda Motor Yamaha Mio warna hijau. Tkp: Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

8. Motor Honda Supra.

Advertisement

Tkp : Persawahan Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

9. Motor Yamaha Vega Box

Tkp : Persawahan Jls Dsn. Kalibendo utara, Ds. Kalibendo, Kec. Pasirian

10. Sepeda Motor Honda Supra Fit.

Advertisement

Tkp : Persawahan Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

11. Sepeda Motor yamaha Mio hitam.

Tkp : Kebun Sengon, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

12. Sepeda Motor Honda Beat merah.

Advertisement

Tkp : Persawahan, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

13. Sepeda Motor Yamaha Vega Hitam.

Tkp : Persawahan, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

14. Sepeda Motor Yamaha Vega kondisi protolan. Tkp: Persawahan, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

Advertisement

15. Sepeda Motor Yamaha Mio hitam

Tkp : persawahan, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

16. Sepeda Motor Honda Grand Hitam

Tkp : JLS Bades Selatan Simpang 4, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

Advertisement

17. Sepeda Motor Supra Hitam.

Tkp : JLS bawah  jembatan Ds. Kalibendo, Kec. Pasirian,

18. Sepeda Motor Supra Hitam

Tkp : Sebelah Gereja Ds. Bades, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang

Advertisement

19. Sepeda Motor Mio Soul Hijau

Tkp : Persawahan, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian

20. Sepeda Motor Honda Supra Hitam

Tkp : Barat Toko Pupuk, Dsn. Ledok, Ds. Pasirian, Kec. Pasirian, Kab. Lumajang.

Advertisement

21. Sepeda Motor Supra Fit. TKP, persawahan Dusun Gaplek Karanganyar, Desa/Kecamatan Pasirian-Lumajang.

22. Sepeda Motor Yamaha Mio Biru. TKP Dusun Ledok, Desa Pasirian, Kecamatan Pasirian-Lumajang.

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas