Kabupaten Malang

Lihat Perkembangan Program Angkatan Kerja Terampil, Menko PMK Kunjungi SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen

Diterbitkan

-

Lihat Perkembangan Program Angkatan Kerja Terampil, Menko PMK Kunjungi SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen

Memontum Malang – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) RI, Muhadjir Effendy, melakukan kunjungan ke SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, Kabupaten Malang, Jumat (17/06/2022) tadi. Kunjungan itu dilakukan, untuk melihat perkembangan dari beragam program pemerintah, utamanya dalam menyiapkan angkatan kerja terampil.

“Kali ini kami berkunjung ke salah satu SMK di Kabupaten Malang. Ini untuk melihat perkembangan program pemerintah, terutama dalam menyiapkan angkatan kerja yang terampil, baik dalam jenjang SMK maupun yang lainnya,” kata Muhadjir Effendy, Jumat (17/06/2022) tadi.

Dirinya juga menjelaskan, bahwa menyiapkan angkatan kerja terampil merupakan salah satu hasil kebijakan pemerintah melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). “Namun, saat ini Inpres Nomor 9 Tahun 2016, tersebut telah dikembangkan menjadi Perpers 68 tahun 2022 tentang Revitalisasi Pendidikan & Pelatihan Vokasi,” jelasnya.

Muhadjir juga merasa bahagia, dengan kemajuan yang dilihat di SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, yang mendapat dukungan serius dari Astra dan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). “Saya kira, ini merupakan contoh keberhasilan dari SMK yang benar-benar melakukan program revitalisasi sesuai arahan pemerintah,” imbuhnya.

Advertisement

Baca juga:

Direktur Sekolah Menengah Kejuruan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) Kemendikbudristek, Wardani Sugiyanto, dalam kesempatan itu memaparkan jika SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, merupakan salah satu SMK unggulan yang harus di apresiasi. “SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, ini merupakan SMK pusat unggulan. Yang tahun ini, kita kembangkan lagi dengan Matching Fund. Secara nasional, kami memiliki 230 SMK yang sudah terjaring untuk Matching Fund dan salah satunya SMK 1 Kepanjen,” ujarnya.

Dalam kunjungannya itu, Menko PMK secara langsung juga meninjau Laboratorium Safety Riding, yang dimiliki SMK 1 Muhammadiyah Kepanjen. (cw1/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas