SEKITAR KITA

Mantan Bupati Malang Periode 1995 sampai 2000 Tutup Usia

Diterbitkan

-

Memontum Malang – Kabar duka menyelimuti Kabupaten Malang. Mantan Bupati Malang, periode 1995 sampai 2000, Kol Inf H Muhammad Said, dikabarkan tutup usia karena sakit di Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang, Rabu (10/11/2021) pagi.

Putra pertama almarhum Kol Inf H Muhammad Said, Muhammad Naizah, mengatakan bahwa ayahandanya wafat di usia 74 tahun. “Almarhum menghembuskan nafas terakhir pada pukul 03.45 di RS UMM, karena sakit. Almarhum mengalami sakit ginjal dan sempat dirawat di rumah sakit selama 5 hari,” kata Muhammad Naizah kepada wartawan, Rabu (10/11/2021) siang.

Baca juga:

Naizah juga mengatakan, bahwa almarhum adalah sosok yang taat pada segala aturan yang ada. “Almarhum adalah tentara yang saklek. Selain itu, almarhum juga meninggalkan empat orang anak. Pertama, saya (Muhammad Naizah), kedua, Ina Safitri, ketiga, Diah Ariani, dan keempat, Hasannudin,” imbuhnya.

Dirinya juga menambahkan, bahwa almarhum adalah sosok bapak yang sederhana tanpa adanya permintaan berlebih. “Permintaan terakhir almarhum sangat sederhana. Yakni, ingin dimakamkan bersebelahan dengan makam ibu (istri, almarhum) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Samaan Kota Malang,” ungkap putra pertama almarhum.

Advertisement

Kepala Staf Sub Kogartap 0833, Kapten Tek Budi Winarto, mengatakan bahwa almarhum merupakan salah satu pensiunan TNI yang juga tercatat sebagai Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI). “Sejatinya, almarhum berhak dimakamkan di Tempat Makam Pahlawan. Tetapi, karena permintaan keluarga, akhirnya dimakamkan di Samaan yang notabene berdekatan dengan istri almarhum. Akan tetapi, untuk prosesinya tetap dilaksanakan upacara militer sebagai penghormatan terakhir,” jelas Kapten Budi selepas prosesi pemakaman militer.

Turut hadir dalam prosesi pemakaman diantaranya yakni 12 anggota Satpol PP Kabupaten Malang, delapan anggota Dishub Kabupaten Malang, 32 pasukan upacara militer TNI serta tokoh-tokoh lainnya. (cw1/sit)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas