Kabupaten Malang

Nyaris Sehektar Lahan Hutan Jati Terbakar di Pagak

Diterbitkan

-

PEMADAMAN : prosesi penjinakkan api. (foto Humas Polres Malang)

Memontum Malang —Api berkobar di hutan petak 12 G hutan produksi jati, Selasa (4/9/2018) pukul 12.15, di Sumberejo, Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang. Lokasi populer disebut gunung geger Pagak.

Belum jelas diketahui sebab sumber api berkobar melahap lahan tersebut. Sekitar pukul 12.30, sejumlah anggota turun ke lokasi kebakaran. Diantaranya, anggota Polsek Pagak, Kasat Sabhara Polres Malang, Koramil, petugas RPh Rejosari dan perangkat desa setempat.

PEMADAMAN : prosesi penjinakkan api. (foto Humas Polres Malang)

PEMADAMAN : prosesi penjinakkan api. (foto Humas Polres Malang)

Guna penjinakan api agar tidak merembet lebih luas, datang unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Malang dan mobil pemadam PT Ekamas Fortuna Pagak.

Awalnya, warga dan petugas menjinakkan api secara manual. Berkat kedatangan mobil pemadam, pukul 13.05, api berhasil padam dan tidak meluas usai dilakukan pembasahan.

Menurut Kasubaghumas Polres Malang, Ipda EY Aska, kerugian mencapai Rp 2,2 juta. Lahan yang terbakar seluas 0,75 hektar atau kurang dari sehektar.

Advertisement

“Korban jiwa nihil, arus lalu lintas lancar dan aktifitas masyarakat normal. Selama pelaksanaan pemadaman berjalan lancar, aman dan terkendali,” ungkap Aska. (sos)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas