Kota Batu
Pengendara Keluhkan Kerusakan Jalan Oro-oro Ombo
Memontum Kota Batu — Beberapa ruas jalan di Kota Batu mengalami kerusakan mulai ringan hingga berat karena terendam air hujan yang mengguyur Kota Batu beberapa bulan ini. Kondisi aspal jalan ada yang mengelupas bahkan berlubang, pengendara terutama roda dua harus waspada jika tak ingin mengancam keselamatan.
Diantaranya ruas Jalan Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu. Jalan menuju wahana wisata Jatim Park II ini rusak disebabkan buruknya drainase serta sering dilewati bus besar yang melintas menuju wahan wisata.
Salah satu pengendara roda dua mengaku terkejut saat melintas, dia merasakan jalan bergelombang dan nyaris terjatuh. Kubangan air yang menutupi lubang jalan memperparah kondisi jalan dan sangat mengancam.
“Bahaya mas harus hati-hati bisa terjatuh nanti kalau terperosok lubang seperti tetangga saya kemarin sampai luka memar dan lecet. Apalagi dimalam hari, ” ungkap Supardi Toha warga Desa Tlekung yang tiap hari melintas, Senin (26/2/2018).
Tadi, lanjut Supardi, dirinya yang berboncengan dengan putranya sempat akan terjatuh untung saja dirinya mengerem saat melaju karena lubang tergenang air. Dirinya merasa gugup saat melintas belum lagi jika ada bus lewat.
“Harus pelan-pelan mas, kalau kencang pasti nanti terpelanting jatuh karena lubang,” imbuh dia.
Dia berharap, supaya pihak pemerintah memperhatikan dan segera memperbaiki jalan. Sehingga pengendara merasa aman dan nyaman saat melintas.
Terpisah Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Batu saat ini sudah menganggarkan perbaikan Jalan Oro-oro Ombo. DPUPR segera melakukan eksekusi peningkatan ruas jalan. Rencananya perbaikan dimulai Maret mendatang, jalan akan di hotmix.
Memang menurut dirinya, semakin parah kondisi jalan berlubang disebabkan oleh drainase yang buruk sehingga air menggenang, apalagi beban kendaran yang melintas seperti bus wisatawan yang berkunjung sering melewati jalan tersebut.
“Drainase buruk, beban tinggi mempercepat kerusakan jalan. Untuk berapa anggarannya saya tidak bisa menjawab kalau teknisnya bisa kesaya. Untuk anggaran perbaikan jalan bisa di tanyakan ke kadis PUPR langsung, ” pungkanya. (lih/yan)