Jombang
Peringati Hari PKK Nasional, PKK Jombang Beri Penghargaan Kader
Memontum Jombang – PKK kabupaten Jombang menggelar kegiatan untuk memperingati Hari Kesatuan Tim Penggerak PKK Nasional, turut hadir Ketua PKK Kabupaten Jombang, Wiwin Sumrambah, serta perwakilan PKK dari 21 Kecamatan dan 1 perwakilan Desa dari masing-masing Kecamatan bertempat di Ruang Bung Tomo Kantor Pemkab Jombang, Selasa (15/06).
Ketua PKK Kabupaten Jombang, Wiwin Sumrambah, ketika diwawancarai seusai kegiatan menyampaikan, Hari kesatuan Tim Pengerak PKK yang dilaksanakan secara bertahap ditingkat Nasional, sebenarnya kegiatan ini dilaksanakan pada Maret.
Baca juga:
- Lihat Konser Pembuka Jombang Fest 2024, Seorang Perempuan Terkena Ledakan Petasan
- Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Tingkatkan Kamseltibcar Lantas, Polres Trenggalek Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Semeru 2024
“Secara Nasional sebenarnya tidak harus diseragamkan untuk pelaksanaannya, tergantung daerah masing-masing. Kegiatan ini secara Nasional sudah ada arahan, harus tetap pemantapan kepada para kader dengan menghadirkan narasumber, tujuannya untuk meningkatkan kualitas para kader melaksanakan gerakan PKK,” ujarnya.
Nara sumber dalam kegiatan kali ini Kepala Dinas PPPA dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur yang tadi sudah memberikan materi luar biasa. Harapannya supaya bisa memacu semangat para kader untuk bisa berperan lebih baik lagi di tengah masyarakat.
“Kedepannya bagaimana para kader mengingat kembali bahwa PKK adalah ruang pendidikan keluarga, jadi image yang berkembang selama ini bahwa PKK hanya gerakan perempuan, tempatnya arisan serta belajar masak itu tidak benar. Ini adalah tantangan bagi para kader untuk bisa meluruskan kembali apa sesungguhnya peranan PKK di masyarakat,” tutur Ketua PKK Kabupaten Jombang.
Masa pandemi bukan menjadi penghalang, karena semua media sosial bisa dimanfaatkan. Salah satu contohnya PKK mempunyai chanel youtube yang bisa menjadi ruang komunikasi pendidikan sehingga tidak ada alasan karena pandemi tidak bisa melakukan kegiatan.
Harapan saya PKK bisa kembali pada fungsinya sebagai ruang pendidikan keluarga, karena sekolah untuk menjadi keluarga tidak ada sekolah formalnya disitulah peran PKK.
“Pesan untuk kader PKK secara Nasional, khususnya Kabupaten Jombang cukup menerapkan 10 program pokok PKK didalam kehidupan berumah tangga, supaya bisa menjadi figur yang bisa ditiru serta menjadi pengaruh perubahan dalam masyarakat,” himbau Wiwin Sumrambah
Sesuai petunjuk dari pusat disetiap kegiatan harus memberikan penghargaan kepada kader terlama, kemudian Jombang membuat inovasi baru dengan memberikan penghargaan kepada Ketua Penggerak PKK tingkat Kecamatan terbaik, penghargaan kader termuda dengan indikator tertentu serta prestasi.
“Hal ini dilakukan agar kader lama tetap berkontribusi, Ketua PKK lebih aktif di tingkat Kecamatan untuk bisa melaksanakan program-program sampai tingkat Desa, sedangkan bagi kader muda bisa melakukan kaderisasi, intinya dari Jombang untuk Jombang,” ungkapnya.
Penerima penghargaan dalam kegiatan ini antara lain Penghargaan Ketua TP. PKK Kecamatan Terbaik diraih oleh Ulfatun Anjik Eko S, dari Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang, Penghargaan Kader Telama diraih oleh Usmiasih, dari Desa Sumberteguh, Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang sedangkan Penghargaan Kader Termuda diraih oleh Fitri Tatuarima dari Desa Plosogeneng, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang.
Sebenarnya PKK mempunyai kegiatan yaitu UP2K tetapi sekarang PKK mengambil langkah bahwa bukan bagian PKK dalam melakukan pembinaan lanjutan, bagian PKK adalah mengenali calon-calon pelaku UKM yang kemudian dididik oleh Pokja 2 melalui program UP2K supaya mereka siap menjadi UKM, kemudian diserahkan kepada Dinas Koperasi untuk dilakukan pembinaan supaya tidak terjadi tumpang tindih tupoksi di lapangan, agar tercipta sinergi. (azl/ed2)