Kota Malang
Peringati HUT Jatim, Pemkot Malang Gelar Apel Estafet Pataka menuju Kota Batu
Memontum Kota Malang – Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jawa Timur (Jatim) Ke-77 tahun 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menggelar apel Estafet Pataka, di Halaman Balai Kota Malang, Kamis (22/09/2022) pagi. Pelaksanaan sendiri, dihadiri oleh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Malang, camat Kota Malang dan perwakilan dari dinas Provinsi Jatim.
Wakil Wali (Wawali) Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko, yang menjadi pemimpin apel menyampaikan bahwa bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya diberikan secara estafet, dari Kabupaten Malang, dan bergilir akan diserahkan ke Kota Batu. “Kirab ini dalam rangka HUT Jatim Ke-77. Barusan atau hari ini kita terima dari Kabupaten Malang. Itu kemarin, diawali di Surabaya, lalu giliran diterimakan ke Pemkot Malang dan rencananya ini akan diserahkan ke Kota Batu,” ucap Bung Edi, seusai melakukan Apel.
Esensi dalam peringatan tersebut, dikatakannya, adalah untuk membangun Jatim lebih baik lagi, sesuai pesan dari Gubernur Jatim. Terutama, sinergitas dan kolaborasi kerjasama untuk menuju pembangunan kesejahteraan masyarakat.
Baca Juga :
- Sukses Hantarkan Penghargaan Kabupaten Malang Berpredikat ODF, Dinkes Ganti Program Jambanisasi
- Hadiri Rembug Warga Bakalan, Paslon Abadi dari Nomor Urut 3 Kota Malang Dapat Dukungan Pemenangan
- Transformasi Layanan Kesehatan Primer, Dinkes Kabupaten Malang Kick Off ILP di Pendopo Agung
- Lima Daerah di Jatim Masuk Nominasi Award Peduli Ketahanan Pangan 2024
- Blusukan di Kelurahan Kampung Dalem, Ini yang Disampaikan Calon Wali Kota Bunda Fey
“Tentu dengan peringatan tersebut untuk mawas diri, intropeksi diri dan selalu bersyukur. Kemudian membangun Jatim tentunya juga untuk kesejahteraan masyarakat, dan itu menjadi tujuan utamanya,” paparnya.
Lebih lanjut disampaikan, peringatan tersebut juga sebagai bentuk evaluasi kedepan. Agar Provinsi Jatim lebih baik, dan optimis untuk bangkit kembali.
“Ini penting kita angkat hari ini supaya publik dan masyarakat Jatim mengerti dan tetap on the track sesuai dengan tujuan Provinsi didirikan,” imbuhnya.
Sebagai informasi, dalam penyerahan bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya tersebut diberikan kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang, Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kota Malang, dan Pemadan Kebakaran (Damkar) Kota Malang. Apel diakhiri dengan kirab menuju Kota Batu. (rsy/sit)