Berita

Permudah Informasi, RSU UMM Buka Call Center Covid-19

Diterbitkan

-

Petugas Call Center Covid-19 siap melayani penelpon. (ist)
Petugas Call Center Covid-19 siap melayani penelpon. (ist)

Memontum Malang – Masyarakat Malang Raya dan sekitarnya sekarang tidak perlu panik dengan informasi perkembangan wabah Covid-19 di Jawa Timur. Rumah Sakit Umum (RSU) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memberikan kemudahan layanan bagi masyarakat umum untuk mengetahui perkembangan dan informasi mengenai Covid-19 yang ada di sekitarnya melalui Call Center Covid-19 RSU UMM.

“Call Center Covid-19 RSU UMM merupakan garda terdepan dari rumah sakit untuk menanggapi keingintahuan masyarakat mengenai perkembangan kasus Covid-19, maupun untuk mengetahui kondisi dirinya,” jelas dr Thontowi Djauhari, MKes, Koordinator Tim Tanggap Covid-19 RSU UMM, Kamis (19/3/2020).

Sejak diluncurkan Rabu (18/3/2020), deteksi dini Covid-19 online ini telah diakses lebih dari lima puluh ribu kali. Masyarakat dapat memilih salah satu saluran yang telah disediakan. Call Center Covid-19 RSU UMM memiliki 2 saluran informasi, yaitu Call Center dan Pengiriman Pesan, baik melalui WA (WhatsApp) maupun melalui telepon seluler biasa.

Selain itu, masyarakat dapat mengakses layanan Call Center Covid-19 RSU UMM di tiga nomor, yaitu 0821 3253 1661/1663/1664. Untuk layanan Call Center Covid-19 RSU UMM saat ini beroperasi dari hari Senin sampai Minggu pada jam layanan jam 09.00 pagi hingga jam 21.00 malam. “Masyarakat dapat bertanya mengenai informasi terkini mengenai penyebaran Covid-19, dan juga mengenai kondisi dirinya dengan menanyakan hal-hal yang termasuk gejala maupun faktor risiko,” ungkap dr Thontowi.

Advertisement

Pertanyaan yang dapat diajukan untuk melakukan screening secara on-line telepon maupun WA (WhatsApp), dapat seputar mengenai gejala yang dialami. Seperti batuk, pilek, nyeri tenggorokan, nyeri kepala, demam lebih dari 38°, hingga berasal atau bepergian ke daerah yang terjangkit, baik di Indonesia maupun di luar negeri. “Jadi, masyarakat tidak perlu panik dan khawatir! Dengan menghubungi layanan Call Center Covid-19 RSU UMM, kekhawatiran Anda akan terjawab,” ujar dr. Thontowi.

Selain menyediakan Call Center, RSU UMM juga menyediakan deteksi dini Covid-19 online melalui alamat domain hospital.umm.ac.id/covid/. Deteksi dini online ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum. User (pengguna) tinggal menjawab beberapa pertanyaan dan hasil jawaban akan dianalisis secara online untuk menduga status termasuk dalam kategori: sehat/bebas Covid-19, ODP (Orang Dalam Pemantauan) atau PDP (Pasien Dalam Pengawasan). (Adn/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas