Surabaya

Puti Sapa Warga Gading, Jadi Bagian Rakyat Surabaya

Diterbitkan

-

Puti Sapa Warga Gading, Jadi Bagian Rakyat Surabaya

Memontum Surabaya – Calon anggota legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Puti Guntur Soekarno blusukan dan menyapa warga di Jalan Lebak Timur Asri I-A, RT 04 RW X, Kelurahan Gading, Kecamatan Tambaksari, Surabaya, Selasa (13/11/2018). Dalam kunjungannya ke Lebak Timur, cucu Bung Karno tersebut diajak keliling RT 04 untuk melihat perbedaan antara kampung sebelah dengan lainnya. “Sambil jalan saya melihat perbedaan yang sangat signifikan, sehingga tadi (kemarin) sambil jalan banyak warga yang meminta ini diperbaiki dan tolong sampaikan ke bu Risma (wali kota),” lanjut Mbak puti, sapaannya.

Kehadiranya di kampung tersebut merupakan pertamakalinya. Ia juga menambahkan bahwa waktu lalu semua warga telah melewati pesta demokrasi pemilihan Gubernur Jawa Timur. Dan ia juga menjadi salah satu kontestan menjadi calon wakil gubernur. Tentunya Puti juga akan mendukung penuh bagi yang terpilih.

“Kita telah memilih dan tentunya saya akan mendoakan beliau (gubernur terpilih) untuk menjadi pemimpin yang amanah yang nantinya akan membawa kemajuan dan manfaat bagi warga Jawa Timur,” lanjutnya.

Puti menuturkan bahwa pencalonannya kembali ini merupakan tugas dari ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Karena baginya Puti harus kembali ke Jatim. Sehingga ia ditugaskan menjadi calon legislatif untuk DPR-RI daerah pemilihan Jatim 1 wilayah Surabaya dan Sidoarjo.

Advertisement

“Kehadiran saya ini untuk merekatkan silahturahmi. Maka saya meminta dan memohon terimalah saya menjadi bagian dari warga Surabaya,” imbuhnya.

Menurutnya, jika blusukan yang ia akan lebih tahu sebenarnya agar bisa diperjuangkan untuk tingkat DPR-RI, tingkat DPRD provinsi, dan tingkat DPRD Kota. “Jadi tugas saya adalah untuk mendengar aspirasi-aspirasi masyarakat yang bisa dikordinasikan oleh anggota DPRD Kota yang bisa disinergikan agar bisa terrealisasikan,” terusnya.

Laman: 1 2

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas