Kediri
Ratusan Ekor Sapi Ikuti Apel Upsus Siwab
Memontum Kediri – Ratusan ekor sapi dibariskan untuk mengikuti apel ternak dalam rangka program Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (Upsus Siwab) di Kelurahan Bawang, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Rabu (31/7/2019).
Sambutan Wali Kota Kediri yang dibacakan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Kediri Enny Endarjati mengatakan program Upsus Siwab merupakan program yang dicanangkan Kementerian Pertanian sejak tahun 2017, Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Ketahan Pangan Dan Pertanian juga melaksanakan program Upsus Siwab gratis kepada masyarakat peternak sapi atau kerbau.
“Alhamdulillah, Pemkot Kediri pada hari ini menggelar apel ternak untuk melaksanakan Upsus Siwab. Atas perintah Bapak Walikota untuk bersinergi terutama masyarakat peternak dan juga koperasi mungkin untuk mengembangkan usahanya, ” katanya.
Lebih lanjut Enny Endarjati menegaskan, Pemkot Kediri melalui bidang yang menangani peternakan melaksanakan pelayanan terpadu peternakan secara gratis, diantaranya dngan program kawin suntik, penanganan gangguan reproduksi dan pengobatan ternak sakit yang dilaksanakan di masing-masing kelurahan.
“Kegiatan apel ternak merupakan bentuk pelayanan kami bagi masyarakat dan gratis, khususnya yang ada di Kelurahan Bawang, ” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Kesehatan Masyarakat Veteriner, Pengolahan dan Pemasaran Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Kediri drh.Pujiono mengatakan ada beberapa penyakit yang perlu diwaspadai selama musim kemarau ini. Salah satunya penyakit mata, penyakit reproduksi pada sapi betina seperti, kesulitan melahirkan dan tidak bisa hamil.
“Ada beberapa faktor bisa dari sapinya, obat atau peternaknya. Misalnya laporannya terlambat. Nah itu juga bisa mempengaruhi,” ungkapnya.
Jumlah sapi di Kota Kediri sebanyak 3550 ekor dengan rincian di Kecamatan Pesantren sebanyak 2000 ekor, di Kecamatan Mojoroto sebanyak 1000 ekor dan Kecamatan Kota sebanyak 550 ekor. (mid/im/yan)