Mojokerto

Simokos Kodim 0815 Tanamkan Nilai- Nilai Pancasila dan Bela Negara

Diterbitkan

-

Simokos Kodim 0815 Tanamkan Nilai- Nilai Pancasila dan Bela Negara

Roadshow Simokos di Wilayah Koramil 0815/19 Magersari di SMK Brawijaya

Memontum Mojokerto – Road show Simokos Kodim 0815 Mojokerto di wilayah Koramil 0815/19 Magersari pada akhir pekan pertama singgah di SMK Brawijaya Jalan Benteng Pancasila,Kelurahan Balongsari, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Sabtu (20/01/2018). Di hadapan sekitar 50 siswa-siswi kelas XI dan XII SMK Brawijaya, Serma Sofiul menerangkan, bahwa Simokos atau Sarana Interaksi Motor Komunikasi Sosial.

“Ini merupakan sarana belajar yang unik dan menarik karena didalamnya terdapat buku bacaan yang materinya cukup beragam mulai pengetahuan umum, pengetahuan tentang TNI, pengetahuan tentang pertanian, wawasan kebangsaan, serta dilengkapi dengan Televisi LED yang dapat memutar film-film dokumenter dan lain-lain,” terangnya.

Dia juga mengenaljan kepada para siswa materi empat konsensus dasar berbangsa dan bernegara yakni, Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. “Kepada para siswa juga dipersilahkan membaca buku-buku dan majalah yang tersedia dalam perpustakaan mini Simokos serta tidak sampai disitu, juga materi outbond seperti bola tali, water estafet, tongkat estafet, holahop, bull dozer dan permadani terbang juga dikenalkan dan dipraktekan untuk para siswa,” ujarnya.

Sementara SMK Brawijaya melalui Humas, Damairi Usman, S.Pd., memberikan apresiasi positif dengan adanya program Simokos, dengan berbagai sarana yang ada didalamnya seperti buku bacaan yang beragam. “Sudah menjadi suatu keharusan bagi kita untuk membekali anak didik dengan wawasan kebangsaan, Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. Ini penting sekali, karena selaku generasi muda para siswa tentunya tidak hanya mengenal bangsanya namun harus mencinta dan memiliki kebanggaan akan bangsanya,” jelasnya.

Advertisement

Selain di SMK Brawijaya, Road show Simokos Kodim 0815 Mojokerto juga menyasar SDN 1 dan SDN 2 Meri, Kelurahan Meri, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto. Dihadapan sekitar 120 orang siswa, Kelas V SDN 1 dan SDN 2 Meri, dengan disaksikan Kepala Sekolah SDN 1 Meri, Wijayanti, S.Pd., Kepala Sekolah SDN 2 Meri, Nur Aisyah, S.Pd., Perwakilan guru dan Wali kelas,tim Simokos dari Koramil 0815/19 Magersari Serma Sudirman mengajak para siswa untuk menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan pengenalan materi nilai-nilai pancasila dan bela negara dengan bahasa sederhana agar mudah dimengerti para siswa. Tampak antusiasme para siswa saat menerima materi maupun saat membaca buku-buku yang disiapkan pada Simokos.

Pihak sekolah melalui Kepala Sekolah dan Perwakilan guru, sangat senang dan berterimakasih dengan program Simokos yang luar biasa ini, karena dapat memotivasi para siswa untuk gemar membaca. “Melalui pengenalan materi Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan outbond, tentunya akan menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan cinta tanah air bagi para siswa. Pihak sekolah juga berharap, program Simokos ini dapat dijalankan secara periodik dan terjadwal,” ujarnya.

Kembali disampaikannya, kehadiran Simokos ini, dimaksudkan sebagai sarana dalam mendukung dan mensukseskan program-program pemerintah, salah satunya dalam dunia pendidikan guna menanamkan dan mengkokohkan nilai-nilai Pancasila dan Bela Negara pada diri siswa. “Ini salah satu sarana dalam membangun komunikasi dan membantu pemerintah dalam mewujudkan pendidikan yang berkarakter bagi generasi muda sehingga ke depan diharapkan generasi muda indonesia menjadi generasi tangguh yang mampu berkompetisi ”, ucap Pasiter Kodim 0815 Kapten Arh Supriyono, saat dikonfirmasi melalui pesan singkat pada aplikas WA,” tegasnya. (gan/ono)

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas