Pemerintahan
Tingkatkan Pastisipasi Pemilih, KPU Lamongan Gandeng Media Massa dan Komunitas
Memontum Lamongan – Guna meningkatkan angka partisipatif pemilih kian maksimal. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lamongan bakal mengandeng seluruh komunitas di Lamongan untuk melakukan sosialisasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada 2020 mendatang.
“Kami bersama akan bertekad untuk meningkatkan partisipasi pemilih agar datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menggunakan hak konstitusinya memilih pemimpin Lamongan lima tahun ke depan di Pilkada 2020 mendatang,” kata Ketua KPU Lamongan, Ali Mahrus, Kamis (21/11/2019).
Lebih lanjut dikatakan olehnya, melalui sosialisasi di Devisi Parmas Sosdiklih, KPU Lamongan akan menyapa berbagai komunitas di Lamongan dengan menyelenggarakan berbagai event.
“Selain itu, kita juga akan menggandeng dan berkerjasama dengan awak media, baik yang dimiliki KPU maupun media massa serta media sosial untuk sosialisasi agar dapat memaksimalkan angka kehadiran pemilih ke TPS,” Ujarnya menegaskan.
Tak hanya itu, Masih menurut Mahrus, pada Pilres kemarin, angka partisipasi pemilih mencapai 78, 58 %, yaitu sebanyak 830.219 pemilih.
“DPT di Lamongan saat Pilpres kemarin sebanyak 1.056.505,”Bebernya.
Untuk tahapan Pilkada Lamongan 2020 mendatang, Tegas Mahrus, beberapa agenda yang sudah dilakukan KPU Lamongan diantaranya penetapan syarat dukungan perseorangan pada 26 Oktober kemarin.
“Sedangkan pengumuman pendaftaran calon perseorangan akan dilakukan pada 25 November. Dan pembukaan pendataftann dilakukan pada 11 Desember,” ungkap Ali Mahrus sembari menjelaskan hal tersebut sesuai dengan Peraturan KPU No. 10 Tahun 2017.
Sedangkan, tandasnya, untuk menghadapi Pilkada 2020 tersebut, sejumlah partai politik telah membuka penjaringan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati, diantaranya DPC PDIP, Partai Nasdem, dan Partai Gerindra Lamongan.
Nama-nama yang mendaftar sebagai bacabup di sejumlah partai tersebut diantaranya Yuhronur Efendi, Kartika Hidayati, Sholahuddin, Suhandoyo dan Deddi Nordiawan yang taknlain merupakan anak pertama Bupati Fadeli. (aju/zen/yan)