Jember

Warung Kolontong di Sidomulyo – Semboro Ludes Dilalap si Jago Merah

Diterbitkan

-

Warung Kolontong di Sidomulyo - Semboro Ludes Dilalap si Jago Merah

Memontum Jember – Satu Unit warung kelontong milik Ngirman (60) warga Dusun Rowotengu RT 03 RW 10 Desa Sidomulyo Kecamatan Semboro Kabupaten Jember, kamis (15/11/2018) sekitar Pukul 06.00 wib terbakar.

Akibat kebakaran itu toko beserta isinya ludes di lalap si Jago merah, Kebakaran tersebut di duga dipicu dari tabung gas 3 Kiloan yang bocor didalam toko karena sebelum terjadi kebakaran terdengar suara ledakan yang keras.

” Waktu pemilik (Ngirman) akan memasak sayur bening di dapur, tiba – tiba dari dalam toko terdengar suara ledakan, duaarrr.. duaaar.” Ungkap Kapolsek Semboro AKP Factur Rohman saat di wawancarai media ini.

Facthur menerangkan, Sontak pemilik toko bersama anaknya Rifki (21) berhambur keluar rumah dan melihat api sudah berkobar besar membakar toko, Api semakin membesar setelah menjilat bensin yang berada dalam toko.

Advertisement

” Karena keadaan Panik dan bingung sang Anak menyiram Api dengan air, bukan Api mati tetapi Api malah membesar, beruntung sekitar pukul 06.05 tetangga keluar dan membantu Memadamkan Api menggunakan Air dan Pasir dan tak seberapa lama kemudian api dapat dipadamkan,” Terangnya.

Mantan Kanit Shabara Polsek Tanggul ini mengatakan, guna penyelidikan 3 buah jerigen berisikan sisa bahan bakar minyak jenis Pertalite, 2 buah botol berisikan Bahan bakar minyak jenis Pertalite dan kayu kebakar oleh api. “Atas kejadian tersebut Warung kelontong ludes tanpa ada sisa hanya menyisakan puing puing kebakaran, kerugian pemilik di perkirakan Rp15.000.000.” katanya, menandaskan (yud/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas