Bondowoso

Wujudkan Good and Clean Government, Pemkab Bondowoso MoU dengan LAN RI dan Polri

Diterbitkan

-

Bupati Bondowoso KH.Salwa Arifin didampingi Sekda H.Syaifullah di kantor LAN RI Jakarta

Memontum Bondowoso – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso berkomitmen mewujudkan reformasi birokrasi good governance dan clean government atau tata kelola pemerintahan yang baik, bersih dan berwibawa di semua organisasi perangkat daerah (OPD). Komitmen ini ditandai dengan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Bupati Bondowoso, KH. Salwa Arifin dengan Kepala LAN RI (Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia)

Adi Suryanto dan perwakilan Polri di Aula Gedung Auditorium Prof. Dr. Agus Dwiyanto LAN RI Jakarta, Kamis (19/9/2019).

Bupati Salwa mengatakan, kerjasama atau MoU dengan LAN RI dan Polri, ini merupakan bagian penting dalam proses perjalanan reformasi birokrasi di Kabupaten Bondowoso untuk mewujudkan good governance dan celan government. Karena, dua hal itu, merupakan prinsip yang diperlukan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Bondowoso dalam memberikan pelayanan publilk yang prima.

”Untuk mewujudkan birokrasi good gevernance dan clean government, itu Pemkab Bondowoso membutuhkan dukungan LAN RI dan Polri. Oleh karena itu, Pemkab Bondowoso menjalin kerjasama dengan LAN RI dan Polri,” katanya didampingi Sekda Bondowoso H. Syaifullah, kemarin (19/9/2019).

Advertisement

Karena, Bupati Salwa yakin, kerjasama dengan LAN RI dan Polri akan membawa semamngat baru bagi birokrasi Pemkab Bondowoso. Terutama, dalam melaksanakan pembangunan, serta penguatan dan percepatan pelaksanaan reformasi birokrasi secara menyeluruh yang baik, bersih, dan berwibawa.

”Jadi, MoU dengan LAN RI dan Polri, ini semakin memperkuat kapasitas Pemkab Bondowoso dalam melalukan kegiatan pengkajian kebijakan, pendidikan dan pelatihan, inovasi administrasi negara, serta penyelenggaraan pendidikan tinggi,” ujarnya.

Untuk itu, Bupati Salwa berharap setelah penandatangan nota kesepahaman dengan LAN RI dan Polri, segera dilakukan perjanjian kerjasama dalam rangka pelaksanaan penguatan kapasitas pemkab. Seperti penyelenggaraan kegiatan kebijakan, pengembangan kompetensi, pengembangan inovasi dengan membentuk Laboratorium Inovasi (Labinov), dan pendidikan tinggi.

”Sehingga, LAN RI dan Polri bisa memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan pemerintah yang baik, bersih, dan berwibawa, serta memfasilitasi tumbuhnya innovasi-inovasi di Pemkab Bodowoso yang memberikan manfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Advertisement

Kepala LAN RI Adi Suryanto mengatakan, kerja sama dengan penandatangan MoU merupakan bagian tugas LAN RI memberikan pendampingan, agar OPD Pemkab Bondowoso mampu membangun dan mengembangkan inovasi secara berkelanjutan. MoU, ini juga menjadi bagian penting bagi OPD pemkab dalam melakukan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, dan berwibawa.

”Karena itu, kami berharap melalui MoY, ini Pemkab Bondowoso dapat memperoleh manfaat besar, khususnya dalam rangka penyusunan kebijakan, pengembangan diklat dan SDM serta lainnya untuk mewujudkan good governance dan clean government,” katanya. (ido/yan)

 

Advertisement
Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas