Kediri

Satpol PP Tangkap Pengemis Antar Kota

Diterbitkan

-

Memontum Kediri–Kota Kediri merupakan surga bagi gelandangan dan pengemis (gepeng), karena dalam setiap hari pengemis di Kota Kediri mampu mengumpulkan Rp 300 ribu. Meski Satpol PP Kota Kediri selalu melakulan operasi Gepeng tetap saja diperempatan jalan protokol masih ditemui pengemis.Bahkan pengemis yang terjaring razia tidak hanya asli orang Kediri, akan tetapi pengemis luar Kediri yang beroperasi di Kota Kediri.

 

Seperti pengemis yang dirazia
di perempatan Jl.Iskandar Muda, kota Kediri, merupakan pengemis antar kota, karena Satpol PP menemukan kunci sepeda motor dan nomor penitipan kendaraan.

 

Advertisement

Kabid Trantibum Satpol PP Kota Kediri, Nurkamid mengatakan, hasil dari razia pada Minggu (22/10), petugas menangkap dua Gepeng yakni Suwarno dan Suroso dari Tuban.

“Pengemis itu memang sering mengemis antar kota, karena keduanya sering melakukan pekerjaanya antar kota,’ ungkap Nurkamid, Minggu (22/10/2017).

 

Agar mendapatkan efek jera terhadap gepeng, lanjut Nur Khamid, kemungkinan gepeng yang sudah beberapa kali tertangkap, akan diserahkan kepolisian.’ Kita sudah kordinasi dengan kepolisian jika gepeng sudah berulang kali dirazia agar diserahkan kepolisi,’ kata Nurkamid.

Advertisement

 

Sedangkan pasal yang diberikan pada gepeng nantinya, dengan pasal perbuatan tidak menyenangkan, karena mereka sering menggangu ketertiban umum (mid/edi/yan)

Advertisement

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Lewat ke baris perkakas