Hukum & Kriminal
Aksi Curanmor di Area Kantor Media Online Sidoarjo Terekam CCTV
Memontum Sidoarjo – Aksi pencurian sepeda motor kembali terjadi di wilayah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Pelaku sebanyak dua orang tersebut, terekam CCTV saat beraksi di sebuah Kantor Media Online Optika.id Jl Brigjen Katamso, No 28, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Selasa (07/06/2022) malam.
Menurut informasi yang dihimpun Memontum.com, kedua pelaku pencuri tersebut berhasil menggondol satu unit motor Honda Scoopy berwarna coklat hitam, Nopol W 2668 QI milik korban bernama Muhammad Afif Nasruddin (23) warga asal Perum GMS Tambak Sawah, Kecamatan Waru, Sidoarjo.
Dikonfirmasi, Afif Nasruddin melalui pesan WhatsApp mengatakan motor nya hilang sekitar pukul 20.40. “Saya itu baru masuk kantor sekitar jam 20.30. Awalnya saya tidak tahu, saya baru sadar kalau sepeda motor saya hilang sekitar jam 21.00. Saya buru-buru cek CCTV dan benar ternyata sepeda saya dicuri,” ujar Afif.
Baca juga:
- Sukses Hantarkan Penghargaan Kabupaten Malang Berpredikat ODF, Dinkes Ganti Program Jambanisasi
- Hadiri Rembug Warga Bakalan, Paslon Abadi dari Nomor Urut 3 Kota Malang Dapat Dukungan Pemenangan
- Transformasi Layanan Kesehatan Primer, Dinkes Kabupaten Malang Kick Off ILP di Pendopo Agung
- Lima Daerah di Jatim Masuk Nominasi Award Peduli Ketahanan Pangan 2024
- Blusukan di Kelurahan Kampung Dalem, Ini yang Disampaikan Calon Wali Kota Bunda Fey
Saat itu kondisi gerbang kantor tidak terkunci dan hanya diselot biasa. “Pelaku beraksi sesaat setelah saya memarkir motor. Setelah melihat rekaman cctv dan memastikan sepeda motornya dicuri, Afif langsung bergegas melapor ke Polsek Waru. “Dari rekaman CCTV, pelakunya dua orang, mas. Pakai sepeda motor matic merah. Saat beraksi, 1 orang terlihat berjaga di depan dan 1 lainnya yang mengambil sepeda motor. Usai mencuri, pelaku kabur ke arah timur,” terangnya. Akibat kejadian ini, Afif mengalami kerugian sekitar Rp 20 juta. (zal/gie)